KONI Asahan Bentuk Korcam untuk Pembinaan Atlet

KONI Asahan Bentuk Korcam untuk Pembinaan Atlet
Ketua tim penataan koordinator olahraga kecamatan, Rudiansyah Ritonga. (Analisadaily/Arifin)

Analisadaily.com, Kisaran - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Asahan sedang mempersiapkan pembentukan tim koordinator olahraga kecamatan (Korcam) di 25 Kecamatan yang berada di Kabupaten Asahan.

Ketua tim penataan Korcam, Rudiansyah Ritonga mengatakan, pembentukan Korcam merupakan perpanjangan tangan KONI Asahan dalam menjaring dan membina para atlet di tingkat Kecamatan.

"Kegiatan pembentukan Korcam ini melibatkan ketua umum KONI Asahan dan Camat terkait, sebagai pembina atlet yang dapat menjadi motor penggerak demi kemajuan olahraga di 25 Kecamatan, Kabupaten Asahan," kata Rudiansyah Ritonga, Jumat (21/6).

Lebih lanjut dia menjelaskan dengan pembentukan Korcam di 25 Kecamatan, diharapkan pembinaan dapat berjalan baik terutama bagi para atlet di setiap Kecamatan tersebut.

"Untuk itu, pengurus Korcam yang nantinya terbentuk bisa menggali potensi atlet yang berada di wilayah Kecamatan, serta dapat melahirkan atlet yang handal dan berprestasi, baik ditingkat Kabupaten maupun ditingkat Nasional," ujar Rudiansyah yang juga sekretaris KONI Asahan.

Setelah terbentuknya pengurus Korcam di 25 Kecamatan nanti, kita akan melaksanakan pelantikan dan pengesahan kepada Ketua Korcam. "Nanti Korcam ini akan dilantik oleh pengurus KONI Asahan serta juga diketahui Bupati Asahan maupun ketua umum KONI Asahan," tegasnya.

(ARI/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi