Pengabdian Kolaborasi Nasional USU dan Unand Ciptakan Diabetic's foot Lotion yang Mulai Diperkenalkan ke Masyarakat

Pengabdian Kolaborasi Nasional USU dan Unand Ciptakan Diabetic's foot Lotion yang Mulai Diperkenalkan ke Masyarakat
Diabetic's foot Lotion yang Mulai Dikenalkan pada Masyarakat. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Padang - Dosen Fakultas Farmasi USU bersama dosen Fakultas Farmasi Universitas Andalas melaksanakan pengabdian kepada masyarakat, berupa penyuluhan pembuatan diabetic's foot lotion serta marketing dan bussiness plan. Pengabdian itu dilaksanakan di fakultas Farmasi Universitas Andalas, Padang, Jumat (12/07).

Ketua Pelaksana Embun Suci Nasution, S.Si., M.Farm.Klin., Apt mengatakan, tujuan pengabdian tersebut untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat serta memperdayakan potensi alam. Yakni, daun gambir menjadi produk inovasi berkhasiat dan bernilai tinggi, berupa diabetic's foot lotion.

Selain itu juga, dalam rangka meningkatkan pendapatan masyarakat setempat. Pengabdian kepada masyarakat Talenta USU skema kolaborasi nasional tahun 2024 ini, untuk meningkatkan kerjasama antar perguruan tinggi. Dalam hal ini berupa pengabdian kepada masyarakat serta mendukung program kerja dari USU sendiri, terkait dengan dosen yang terlibat dalam pengabdian kepada masyarakat.

Dalam kesempatan kali ini, lanjutnya, juga dilakukan praktek langsung pembuatan diabetic's foot lotion yang materinya disampaikan oleh Uswatun Hasanah S.Farm., M.Si., Apt, dosen Jurusan Farmasi Unand. "Semoga ilmu dan keterampilan yang diberikan bermanfaat dan dapat diteruskan bagi para peserta kepada keluarga dan masyarakat," harapnya.

Embun juga menambahkan, dalam pengabdian tersebut juga diberikan edukasi branding profesi apoteker, edukasi terkait diabetes melitus dan pencegahannya, serta materi marketing dan bussines plan yang disampaikan oleh Adika Fajar Putra, S.E.I., M.M, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU.

Dosen Fakultas Farmasi USU bersama dosen Fakultas Farmasi Universitas Andalas foto bersama para peserta usai pengabdian.
Dalam kegiatan itu, panitia memberikan hand out dan brosur agar dibaca oleh peserta. Kemudian diberikan kepada keluarga untuk dibaca di rumah. Untuk menarik perhatian peserta, panitia juga menggelar doorprize serta memberikan cendera mata.

Turut memberi sambutan Lurah kelurahan Limau Manis, Padang, Muliardi, S.Sos., M.M. Dalam pengabdian tersebut turut dibantu mahasiswa Program Studi Pendidikan Apoteker Fakultas Farmasi USU, yaitu Murobbi, S.Farm dan lima mahasiswa S1 Farmasi USU, yakni, Chicha Maylona Aganisa, Muhammad Khairul Fikri, Surya Perdana Gultom, Zarina Charunnisa, Feby Aisha A. Harahap dan dua mahasiswa S1 Farmasi Unand, yakni Amanda Zulfika Putri dan Dhiandra Arya Wardhana.

(REL/BR)

Baca Juga

Rekomendasi