Langkah Putra Mahkota Menuju Pemilihan Bupati Padanglawas Kian Mulus. (Analisadaily/Atas Siregar)
Analisadaily.com, Padanglawas - Langkah pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Padanglawas Putra Mahkota Alam Hasibuan - H Achmad Fauzan Nasution menuju Pemilihan Bupati (Pilbub) Padanglawas 2024 kian mulus.
Seperti Partai Amanat Nasional ( PAN), Partai Hanura, PPP, PKS, PKB, PDIP dan Partai Demokrat, sudah menyampaikan dukungan terhadap Putra Mahkota Alam Hasibuan. Sedangkan sejumlah partai politik lainnya pemilik kursi di DPRD Padanglawas, masih terus diupayakan dengan komitmen kebersamaan membangun Padanglawas lebih maju dan sejahtera.
Putra Mahkota Alam Hasibuan - H Achmad Fauzan Nasution.
Sekretatis DPC PPP Padanglawas Raja P Nasution, ST mengatakan, PPP sudah bulad memberikan dukungan kepada Putra Mahkota Alam Hasibuan. "PPP sudah tegas dan jelas mendukung Putra Mahkota Alam Hasibuan.Tentu itu semua sudah melalui kajian, pertimbangan dan memperhatikan elektabilitas calon yang akan didukung," kata anggota DPRD Padanglawas itu.
Begitu juga dengan PKS yang sudah mengeluarkan SK untuk mendukung Putra Mahkota Alam Hasibuan dalam Pilbub Padanglawas.
Ketua DPD PKS Padanglawas H Ali Juman Lubis mengakui, kalau partainya sudah mengeluarkan keputusan dukungan kepada Putra Mahkota Alam Hasibuan. "Sudah keluar SK untuk mendukung Putra Mahkota Alam, tentu semuanya melalui proses panjang dan banyak pertimbangan," kata Ali Juman.
Menurut Ali Juman, PKS pemilik 3 kursi di DPRD Padanglawas sudah berkomitmen untuk memenangkan Putra Mahkota dalam Pilbub Padanglawas. "Insya Allah kader dan simpatisan PKS dengan tegas siap memenangkan pasangan Putra Mahkota Alam - Achmad Fauzan Nasution," tegas Ali Juman. Sedangkan Partai Hanura pemilik 2 kursi di DPRD Padanglawas juga sudah memberikan dukungan tegas kepada Putra Mahkota Alam Hasibuan. "Dukungan dari partai Hanura sudah keluar untuk Putra Mahkota Alam Hasibuan dalam Pilbub Padanglawas," kata Irsan Bangun Harahap Ketua DPC Partai Hanura Padanglawas. Senada dengan itu Ketua DPC PKB Padanglawas H Fahmi Anwar Nasution mengungkapkan, PKB sudah mengeluarkan rekomendasi dan dukungan untuk Putra Mahkota Alam Hasibuan. "PKB sudah berkomitmen untuk mendukung dan memenangkan Putra Mahkota dalam Pilbub Padanglawas," tegas Fahmi Anwar Nasution. Hal yang sama juga ditegaskan Ketua DPC PDIP Padanglawas H. Haris Simbolon. Menurut Haris, PDIP sudah mengeluarkan surat tugas kepada bacalon bupati Padanglawas Putra Mahkota Alam. Surat tugas dari PDIP untuk Pilkada Padanglawas hanya diberikan kepada pasangan Putra Mahkota - Achmad Fauzan. "Insya Allah tidak ada lagi perubahan, karena surat tugas hanya diberikan kepada satu bacalon bupati Padanglawas. Dan kita komit untuk memenangkan pasangan calon bupati yang diusung PDIP," tegas Simbolon. Begitu juga dengan Partai Demokrat sudah mengeluarkan surat bentuk dukungan kepada Putra Mahkota Alam Hasibuan untuk maju pada Pilbub Padanglawas. Ketua DPC Partai Demokrat Padanglawas HM Dayan Hasibuan, mengatakan, Partai Demokrat sudah menyatakan dukungan kepada Putra Mahkota Alam Hasibuan. "Insya Allah Partai Demokrat komit untuk memenangkan Putra Mahkota Alam," sebut Dayan.(ATS/BR)