Alih Status Jadi Universitas, IAKN Tarutung Siapkan Proposal ke Menteri Agama

Alih Status Jadi Universitas, IAKN Tarutung Siapkan Proposal ke Menteri Agama
Rektor IAKN Tarutung, Prof Albiner Siagian saat memberikan cenderamata kepada Bupati Toba, Poltak Sitorus pada acara FGD bertema Perubahan Bentuk Institut Agama Kristen Negeri Tarutung menjadi Universitas Kriisten Tarutung yang digelar di Balige Beach Hot (Analisadaily/Emvawari Chandra Sirait)

Analisadaily.com, Balige - Rektor Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Tarutung, Prof Albiner Siagian mengatakan, pihaknya telah menyiapkan proposal ke Kementerian Agama (Kemenag) untuk menjadikan dan mengalihkan status IAKN menjadi Universitas Kristen Negeri (UKN) Tarutung.

"Kami sudah mempersiapkan proposal alih status Institut Agama Kristen Negeri menjadi Universitas Kristen Negeri Tarutung,"ujar Albiner kepada wartawan pada acara FGD bertema Perubahan Bentuk Institut Agama Kristen Negeri Tarutung menjadi Universitas Kriisten Tarutung yang digelar di Balige Beach Hotel, Kabupaten Toba, Selasa, (13/8).

Dia mengatakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) yang dilaksanakan ini juga merupakan bagian dari upaya penguatan proposal yang nantinya akan disampaikan.

"FGD yang kita laksanakan ini untuk melengkapai dan menguatkan proposal yang nantinya akan kita sampaikan,"pungkasnya.

Dia mengatakan, dalam upaya peralihan status dari IAKN menjadi UKN ini pihaknya juga akan melengkapi berbagai persyaratan.

Persayaratan yang dimaksud sebagian adalah kajian dari analisis masyarakat baik berupa jejak pendapat maupun dengan menyebar angket maupun polling.

"Namun ada juga yang langsung kita wawancarai pihak-pihak tertentu dan sampai sejauh ini meskpun belum kami analisis datanya, dukungan masyarakat terus mengalir,"tandasnya.

Menurutnya proposal yang nantinya diajukan ke Kementerian Agama ini juga telah memenuhi syarat yang telah digariskan oleh Peraturan Menteri Agama (PMA) no 13 tahun 2024.

"Proposal nantinya kita ajukan ini juga telah memenuhi persyaratan yang digariskan PMA no 13 tahun 2024, sehingga proposal kita sampaikan ke Kementerian agama dan keputusannya nanti pada Presiden karena SK universitas berada pada kewenangan presiden,"katanya.

Bupati Kabupaten Toba, Poltak Sitorus mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung peralihan IAKN menjadi UKN.

"Kita sangat bangga kalau ini bisa diusulkan menjadi universitas dan saya sudah sampaikan ke rektor supaya salah satu fakultasnya nanti ada di sini (Toba), yaitu fakultas kedokteran,"ucapnya.

Dia menambahkan, Pemerintah Kabupaten Toba juga akan menyiapkan lahan untuk mendukung UKN dan berdirinya fakultas kedokteran di Toba.

"Kabupaten Toba menyiapkan lahan yang terbaik nanti, ada di Tambunan dan di Lumban Julu. Kalau yang di Lumban Julu lahannya ada sekitar 7 sampai 8 hektar,"ungkapnya.

Dia juga mengatakan akan mengajak para kepala daerah di lingkar Tapanuli untuk mendukung penuh peralihan IAKN menjadi universitas.

"Kita akan berkolaborasi dengan kepala-kepala daerah dan kalau bisa fakultas-fakultas yang lain nanti bisa berada di dearah yang diunggulkan. Misalnya Kabupaten Samosir bisa pariwisata, kemudian fakultas pertanian bisa di Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas),"pungkasnya

(CAN/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi