Telah Lama Diusulkan, Perbaikan Jalinsum Sosopan Baru Terealisasi

Telah Lama Diusulkan, Perbaikan Jalinsum Sosopan Baru Terealisasi
Alat berat terlihat sedang dioperasikan untuk pelebaran jalan. (Analisadaily/Atas Siregar)

Analisadaily.com, Padanglawas - Jalan Lintas Sumatera jalur Kecamatan Sosopan, Kabupaten Padanglawas yang rusak dan sempit terus diperbaki. Pelebaran dan perbaikan ruas mulai dari batas Desa Uluaer dengan desa Aekbargot hingga ke desa Hutabaru Siundol terlihat alat berat membersihkan badan jalan.

Ada juga yang melakukan cutting tebing untuk pelebaran bahu jalan, seperti jalan antara desa Hutabaru Siundol dengan desa Siundol Dolok.

Menurut Tondi Roni Tua, telah lama diajukan untuk perbaikan dan peningkatan jalinsum Sosopan tersebut.

"Sudah lama diusulkan untuk perbaikan Jalinsum Sosopan, tetapi baru tahun ini bisa terealisasi dan tertampung anggarannya. Karena keterbatasan anggaran daerah," kata Ketua Fraksi Demokrat DPRD Sumut itu.

Kepala UPTD Gunungtua, Rasuli Siregar, mengatakan perbaikan dan peningkatan jalan via Kecamatan Sosopan sudah lama direncanakan. Tetapi karena situasi keterbatasan anggaran, apalagi akibat Covid-19, membuat pelaksanaan perbaikan dan peningkatan Jalinsum via Sosopan terpaksa tertunda.

"Baru tahun ini bisa terealisasi sepanjang 4,8 kilometer dari batas desa Uluaer dengan desa Aekbargot ke desa Hutabaru Siundol kecamatan Sosopan," kata Rasuli.

(ATS/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi