Sapta Sentosa Jaya Abadi Terima Penghargaan dari Laznas Djalaludin Pane Foundation (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Medan - Sapta Sentosa Jaya Abadi menerima penghargaan istimewa dari Laznas Djalaludin Pane Foundation atas dedikasi dan kontribusi menjalankan program kemanusiaan yang fokus pada pemberdayaan masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan, baru-baru ini.
Penghargaan ini menjadi wujud apresiasi atas kemitraan yang telah terjalin lebih dari empat tahun antara kedua belah pihak. "Kami secara konsisten menyalurkan dana corporate social responsibility (CSR) serta zakat perusahaan melalui program-program bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ujar H. Herludiansyah Pane, Direktur Sapta Sentosa Jaya Abadi usai menerima penghargaan dari CEO Laznas Djalaludin Pane Foundation, Irfana Steviano.
Dikatakannya, sejak tahun 2021, pihaknya mendukung berbagai inisiatif di bidang pendidikan, ekonomi, sosial kemanusiaan dan dakwah bertujuan membawa perubahan positif berkelanjutan bagi masyarakat di pedesaan, pedalaman, hingga kawasan perkebunan di bawah tanggung jawab perusahaan.
Dalam bidang pendidikan, sambung Herludiansyah, perusahaan berperan penting membantu anak-anak di daerah pedalaman untuk mendapatkan akses pendidikan layak. Selain memberikan bantuan operasional kepada beberapa sekolah membutuhkan, perusahaan juga mendirikan satu unit sekolah dasar di Desa Silaut, Kecamatan Silaut, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu.
"Pembangunan sekolah ini merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk menyediakan fasilitas pendidikan bagi anak-anak di daerah terpencil dengan akses pendidikan masih sangat terbatas," ujarnya.
Langkah ini, katanya, menunjukkan komitmen perusahaan tidak hanya menjalankan bisnis, tetapi juga membangun masa depan lebih baik melalui pendidikan. Dengan adanya fasilitas baru ini, diharapkan anak-anak di Desa Silaut dapat menikmati pendidikan berkualitas yang akan membuka peluang lebih besar bagi mereka di masa depan.
Sedangkan di sektor ekonomi, memberikan dampak signifikan dengan menyalurkan bantuan modal bagi petani duafa melalui program pembelian gabah dengan harga lebih tinggi dibanding harga pasar. Program ini sebagai bentuk dukungan kepada para petani yang hampir mengalami kerugian akibat rendahnya harga gabah yang ditetapkan tengkulak.
"Dengan pembelian puluhan ton gabah dari petani di daerah pedesaan, kami tidak hanya membantu mengatasi kesulitan ekonomi yang dihadapi para petani. Tetapi juga memberdayakan mereka untuk terus bertani dengan lebih semangat dan optimis. Upaya ini sejalan visi perusahaan berkontribusi menjaga stabilitas ekonomi pedesaan, dan mendorong kesejahteraan masyarakat melalui intervensi tepat dan berkelanjutan," tuturnya.
Di bidang sosial kemanusiaan, sambung Herludiansyah, perusahaan tak pernah absen memberikan bantuan bagi masyarakat kurang mampu. Setiap tahun, pada momen-momen penting seperti Idulfitri dan Iduladha, rutin menyalurkan bantuan berupa paket sembako, daging kurban, hingga uang tunai kepada para fakir miskin, mualaf, dan mustahik lainnya. Kegiatan sosial ini dikemas dalam berbagai program seperti “Kado Pejuang Keluarga,” “Kado Lebaran,” hingga “Sejuta Tangan Berbagi.”
Selain itu, perusahaan juga berpartisipasi membantu korban bencana kemanusiaan di Palestina melalui infak terbaik yang dikumpulkan dari seluruh karyawan/ti. Hingga kini, lebih dari 5.000 keluarga merasakan manfaat program-program sosial kemanusiaan yang diinisiasi perusahaan, yang tidak hanya di dalam negeri, tetapi juga meluas ke tingkat internasional.
Selain fokus pada kemanusiaan, katanya, perusahaan berkontribusi menjaga dan meningkatkan kualitas fasilitas ibadah di daerah pedalaman. Sebagai bagian dari komitmennya di bidang dakwah, perusahaan telah membantu perbaikan dan renovasi lebih dari 10 masjid dan musala di berbagai daerah.
"Salah satu pencapaian paling menonjol adalah renovasi Masjid Djalaludin di Desa Sei Serik, Kecamatan Lubuk Pinang, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, yang kini menjadi pusat ibadah yang lebih layak dan nyaman bagi jemaah. Renovasi ini tidak hanya memberikan manfaat fisik berupa fasilitas lebih baik, tetapi juga memperkuat peran masjid sebagai pusat spiritual dan sosial di komunitas pedesaan," tutupnya.
Di kesempatan sama, CEO Laznas Djalaludin Pane Foundation, Irfana Steviano mengapresiasi langkah-langkah positif kukan PT. Sapta Sentosa Jaya Abadi dan berharap jejak kebaikan ini dapat terus dilanjutkan serta diperluas ke berbagai wilayah di Indonesia.
“Dengan doa terbaik dari seluruh pihak, diharapkan PT. Sapta Sentosa Jaya Abadi terus berkembang, tumbuh lebih pesat, dan mencapai kesuksesan ih besar di masa depan," ungkapnya.
Selain itu, keberlanjutan program-program kemanusiaan dan pemberdayaan yang dilakukan PT. Sapta Sentosa Jaya Abadi diharapkan tidak hanya membawa keuntungan bagi perusahaan, tetapi juga memberikan dampak jangka panjang positif bagi masyarakat yang menerima manfaatnya.
(HEN/RZD)