2 Warga Sei Bamban Tersengat Listrik, 1 Tewas dan 1 Luka Bakar

2 Warga Sei Bamban Tersengat Listrik, 1 Tewas dan 1 Luka Bakar
Lokasi korban tersengat listrik (Analisadaily/Zainal Abidin)

Analisadaily.com, Serdang Bedagai - Dua orang warga Dusun VII Brohol, Desa Sei Bamban, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai (Segai) masing-masing M. Riski (32) dan Habid Hermawan (17) ditemukan tergeletak tidak berdaya di tanah dekat kediamannya akibat tersengat listrik, Senin (9/9).

Namun, akibat kejadian tersebut, Habid Hermawan meninggal dunia saat menjalani perawatan di RSU Melati Desa Pon, sedangkan M Riski mengalami luka bakar di ibu jari dan terkilir di bahu sebelah kiri lalu dibawa ke RSU Sultan Sulaiman di Seirampah.

Menurut korban M Riski, seperti biasanya mereka setiap pagi pergi bekerja membawa truk untuk mengambil pasir atau tanah. Namun pada saat truk dimundurkan, tanpa sepengetahuan mereka kabel listrik dari rumah menuju musala sudah terputus akibat tersenggol badan truk, dan kabel tersebut menempel di badan truk.

Saat itu korban Habid Hermawan berteriak, "Aduh". “Saya penasaran ingin mengetahui apa yang terjadi, lalu saya turun dari truk, sehingga saya pun ikut kena setrum dengan posisi tangan saya masih menempel di badan truk, dan selanjutnya saya tidak tahu apa yang terjadi,” kata korban Riski.

Beruntung saat kejadian istri korban Nurmayanti (30) melihat dan tanpa pikir panjang menarik suaminya (Riski) menjauh dari truk.

"Tanpa pikir takut kesetrum, kutarik suamiku sekuat tenagaku untuk menjauh dari truk tersebut. Sedangkan Habid ditolong kakaknya setelah arus listrik diputus dari dalam rumahnya,” ujar Nurmayanti, istri Riski.

Melihat kedua korban tersengat alir listrik, warga setempat membawa Habid ke RSU Melati, namun nyawa korban tidak dapat ditolong dan meninggal dunia saat dalam perjalan. Sedangkan Riski dibawa ke RSU Sultan Sulaiman.

Jenazah Habid disemayamkan di rumah duka untuk selanjutnya dikebumikan. Sementara Riski sudah dibawa pulang dari RSU Sultan Sulaiman oleh pihak keluarga.

(BAH/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi