KSO Group Holding Gelar Peringatan Maulid Nabi, Ajak Karyawan Teladani Akhlak Rasulullah

KSO Group Holding Gelar Peringatan Maulid Nabi, Ajak Karyawan Teladani Akhlak Rasulullah
KSO Group Holding Gelar Peringatan Maulid Nabi, Ajak Karyawan Teladani Akhlak Rasulullah (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - PT KSO Group Holding baru-baru ini menggelar acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sebagai bentuk penghormatan dan rasa syukur atas kelahiran Nabi Muhammad SAW. Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh seluruh karyawan perusahaan dan dimeriahkan dengan lantunan salawat oleh anak-anak yatim.

Dalam sambutannya, Owner PT KSO Group Holding, Farid Osama, mengajak seluruh karyawan untuk meneladani akhlak mulia Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.

"Peringatan Maulid Nabi bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga momentum bagi kita untuk merefleksikan kembali ajaran-ajaran Islam dan mengimplementasikannya dalam kehidupan kita," ujar Farid, Selasa (24/9).

Farid juga menekankan pentingnya meneladani sikap dan perilaku Rasulullah dalam bermasyarakat.

"Rasulullah adalah suri tauladan yang sempurna. Kejujuran, tanggung jawab, transparansi, dan sikap lembutnya adalah nilai-nilai yang harus kita contoh," tambahnya.

Sebagai bentuk kepedulian sosial, PT KSO Group Holding juga memberikan ratusan paket sembako kepada masyarakat sekitar dan hadiah kepada puluhan anak yatim.

"Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari semangat berbagi dan kepedulian kami terhadap sesama," ungkap Farid.

Acara peringatan Maulid Nabi yang digelar oleh PT KSO Group Holding ini tidak hanya menjadi ajang untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW, tetapi juga menjadi momen untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan semangat kebersamaan di antara seluruh karyawan.

(JW/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi