Forum Umat Islam Sumatera Utara Deklarasi Dukungan untuk Aci-Lomlom di Pilkada Deliserdang, Lomlom Suwondo Ucapkan Terima Kasih

Forum Umat Islam Sumatera Utara Deklarasi Dukungan untuk Aci-Lomlom di Pilkada Deliserdang, Lomlom Suwondo Ucapkan Terima Kasih
Calon Wakil Bupati Deliserdang, Lomlom Suwondo saat menyambut Forum Umat Islam Sumut di Rumah Pemenangan. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Deliserdang - Forum Umat Islam Sumatera Utara (FUI-SU) mendeklarasikan dukungan untuk pasangan Asri Ludin Tambunan dan Lomlom Suwondo pada Pilkada Deliserdang 2024 mendatang.

Ketua FUI-SU, Irwansyah, SH.,MH didampingi oleh Koordinator FUI-SU Pemenangan untuk Pilkada Deliserdang, Ibrahim Sinambela dan seluruh unsur pengurus FUISU Deliserdang menyatakan siap memenangkan pasangan ADIL nomor 2 untuk Pilkada Deliserdang.

"FUISU akan secara aktif mengoptimalkan struktur dan keluarga besar FUISU dalam melakukan kampanye dan mensosialisasikan pasangan nomor 2 ADIL," kata Irwansyah.

Deklarasi yang dihadiri oleh ratusan simpatisan dan keluarga besar FUI-SU tersebut berlangsung di Rumah Rakyat Asri Lomlom Percut Sei Tuan.

Dihadiri langsung oleh Calon Wakil Bupati nomor urut 2, Lomlom Suwondo, Dahnil Ginting, Anggota DPRD Deliserdang Fraksi Gerindra dan H. Purwaningrum, anggota DPRD Deli Serdang Fraksi PKB.

Lomlom Suwondo menyampaikan rasa terimakasihnya atas dukungan yang diberikan oleh keluarga besar FUI-SU.

"Saya dan dr. Asri Ludin Tambunan menyampaikan rasa hormat dan terimakasih kami kepada keluarga besar FUI-SU yang telah mempercayakan dukungannya kepada kami. InshaAllah jika Amanah ini diberikan kepada kami, kami akan terus mendukung kegiatan-kegiatan positif dan dakwah teman-teman FUISU dalam menjaga persatuan dan keharmonisan masyarakat Deliserdang," tegasnya.

(BR)

Baca Juga

Rekomendasi