Anggota DPR RI Ajak Pomparan Toga Sinaga Pilih Paslon JTP-Dens

Anggota DPR RI Ajak Pomparan Toga Sinaga Pilih Paslon JTP-Dens
Acara borhat-borhat Paslon Bupati/Wakil Bupati nomor urut 2 JTP-Dens yang diselenggarakan oleh Pomparan Toga Sinaga, Boru, Bere, dan Ibebere se-Taput. (Analisadaily/Emvawari Candra Sirait)

Analisadaily.com, Tarutung - Anggota DPR RI dari partai Golkar, Lamhot Sinaga mengajak seluruh pomparan Toga Sinaga, Boru, Boru, Bere, dan Ibebere se-Tapanuli Utara (Taput) untuk memilih dan memenangkan Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 2 Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat-Deni Parlindungan Lumbantoruan (JTP-Dens) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Taput 2024.

"Bapak/Ibu sekalian mari kita pilih dan menangkan JTP-Dens pada tanggal 27 Nopember yang tinggal beberapa hari lagi,"ujar Lamhot pada acara Borhat-Borhat (pemberangkatan) JTP-Dens dari Pomparan Toga Sinaga, Boru, Bere, dan Ibebere kepada Paslon JTP-Dens yang digelar di Gedung Nasional Tarutung, Kamis, (14/11).

Acara borhat-borhat ini dihadiri ribuan pomparan Toga Sinaga, Boru, Bere, Ibebere se-Taput.

Menurut Lamhot, Paslon JTP-Dens adalah sosok figur yang tepat untuk memajukan dan membawa perubahan di Taput. Terlebih Paslon ini memiliki hubungan dan afiliasi dengan pemerintah pusat.

"Jadi kita memilih JTP-Dens adalah untuk menghadirkan perubahan di Taput. Sebab kalau nanti menjadi Bupati/Wakil Bupati seluruh program pembangunan akan berjalan linier karena pasangan ini memiliki afiliasi dengan pemerintah pusat,"tandasnya.


Paslon Bupati/Wakil Bupati Nomor Urut 2 JTP-Dens mengapresiasi dukungan dan acara borhot-borhat yang diselenggarakan oleh Pomparan Toga Sinaga se-Taput.

Calon Bupati JTP Hutabarat mengatakan, pada Pilkada Taput ini mereka telah membuat sepuluh program unggulan untuk masyarakat.

Antara lain, satu keluarga satu sarjana, internet masuk desa, program petanu modern Rp 10 juta per keluarga, dan membuka ruang kreatif untuk anak-anak muda.

"Kemudian kita juga akan kolaborasi dengan para pengurus gereja untuk membentuk anak-anak menyongsong Indonesia Emas 2045 kerjasama dengan seluruh guru guru sekolah minggu. Gerakan berjut pohon durian, asuransi kesehatan khudus untuk lansia. Seluruh lansia akan mendapatkan BPJS gratis. Terakhir UMKM naik kelas seperti petenun, membuat kue dan peningkatan kacang sihobuk,"katanya.

Untuk itu Dia mengajak seluruh masyarakat Taput khususnya Toga Sinaga, Boru, Bere, dan Ibebere ini secara untuk memilih Paslon nomor urut 2 JTP-Dens pada Pilkada nanti.

"Sehingga nantinya Paslon JTP-Dens bisa meraih kemenangan pada Pilkada 27 Nopember mendatang," tutupnya.

(CAN/BR)

Baca Juga

Rekomendasi