KPU Dairi Distribusikan Logistik ke 8 Kecamatan

KPU Dairi Distribusikan Logistik ke 8 Kecamatan
KPU Dairi Distribusikan Logistik. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Sidikalang - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Dairi mulai mendistribusikan logistik pilkada serentak yakni pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut serta Bupati dan Wakil Bupati.

Material tersebut diangkut mempergunakan mobil dari gudang logistik di Jalan Sidikalang-Dolok Sanggul, Simpang Tiga Sitinjo, Senin (25/11).

Acara pelepasan dilakukan Ketua KPU, Ariyanto Tinendung dan pejabat terkait diantaranya Penjabat Sekda Jonny Hutasoit, Dandim 0206 Letkol Inf Goklas Pirtahan Silaban, Kepala Kejaksaan Negeri Dairi Cahyadi Sabri, Ketua Bawaslu Idrus Maha, Kabag Ops AKP Syahrizal Sirait.

“Distribusi hari pertama dtujukan untuk 8 kecamatan terjauh”, kata Aryanto.

Daerah dimaksud meliputi Tanah Pinem, Gunung Sitember, Tigalingga, Pegagan Hilir, Siempat Nempu Hilir, Silima Pungga-Pungga, Siempat Nempu dan Lae Parira.

Diterangkan seluruh rangkaian distribusi mendapat pengawalan penuh dari aparat TNI-Polri serta sekretariat KPU dan PPK.

“Logistik diantar sampai ke desa atas pertimbangan cuaca”, kata Aryanto.

Dikatakan, hari ke dua, pengantaran diarahkan ke wilayah relatif dekat. 7 kecamatan menjadi tujuan. Yaitu Sidikalang, Parbuluan, Sumbul, Sitinjo, Berampu, Silahisabungan dan Siempat Nempu Hulu.

“Semua tugas ini mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten, TNI dan Polri. Dengan demikian, seluruh tahapan hingga pemungutan suara berlangsung sesuai rencana dan damai”, ujar Aryanto.

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda), Jonny Hutasoit mengatakan, sukses Pilkada Dairi merupakan tanggungjawab bersama.

Ditambahkan, Pemkab membuka Desk Pilkada. Keberadaannya, untuk menyambung bilamana ada masalah. Desk Pilkada terdiri dari unsur, Polri, Kejaksaan dan TNI.

“Tujuan Desk Pilkada, untuk menyambungkan bilamana ada masalah. Namun tidak mencampuri urusan teknis, dan bukan pula menjadi acuan rekapitulasi resmi”, kata Jonny.

(SSR/BR)

Baca Juga

Rekomendasi