Pohon Tumbang Timpa Sejumlah Mobil di Jalan Abdullah Lubis Medan (Analisadaily/Jafar Wijaya)
Analisadaily.com, Medan – Peristiwa pohon tumbang terjadi di Jalan Abdullah lubis, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), pada Minggu, sekira pukul 16.30 WIB.
Informasi dihimpun
Analisadaily.com, berdasarkan video yang beredar, pohon tumbang menimpa mobil yang sedang melintas dan juga mobil yang sedang terparkir.
“Ini mobil tertimpa pohon tumbang, kejadian, menimpa ada Pakero Spor, KIA Picanto, ini juga Pajero, dan Yaris,” ucap seorang pria di dalam video yang diterima.
Diketahui, pohon tumbang terjadi persis di seberang Mie Ayam Jamur Spesial Haji Mahmud, Jalan Abdullah Lubis.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui apakah ada korban dalam peristiwa tersebut. Juga belum diketahui kerugian akibat peristiwa pohon tumbang itu.
(JW/RZD)