Klepon Tepung Ketan: Resep Klasik yang Lumer di Mulut

Klepon Tepung Ketan: Resep Klasik yang Lumer di Mulut
Klepon Tepung Ketan: Resep Klasik yang Lumer di Mulut (Analisadaily/Ilustrasi)

Analisadaily.com, Medan - Klepon adalah camilan tradisional yang sangat populer di Indonesia dan sering ditemukan di berbagai daerah. Dikenal dengan berbagai sebutan di setiap wilayah, klepon yang khas dari Jawa Tengah ini juga memiliki nama lain seperti boh roum-roum di Aceh dan onde-onde sipulut di Sumatera Utara. Camilan ini memiliki cita rasa manis, kenyal, dan gurih dengan isian gula merah yang meleleh saat digigit.

Berdasarkan buku Kue-kue Indonesia karya Yasa Boga (2015) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, klepon biasanya terbuat dari tepung ketan yang dibentuk bulat, diisi gula merah, lalu dimasak dengan cara direbus. Penambahan daun suji pada adonan memberikan warna hijau yang khas pada klepon, sedangkan kapur sirih ditambahkan agar tekstur klepon kenyal.

Berikut adalah resep dan cara membuat klepon tepung ketan yang bisa Anda coba di rumah untuk camilan akhir pekan.

Bahan-bahan:
• 250 gr tepung ketan
• 1/4 sdt garam
• 1/2 sdt air kapur sirih
• 2 sdm air daun suji
• 125 ml air hangat
• 100 gr gula merah (iris halus)

Bahan urap kelapa parut:
• Kelapa parut dari 1/2 butir kelapa muda
• 1/4 sdt garam

Cara Membuat Klepon Tepung Ketan:

Urap kelapa parut
Campurkan kelapa parut dengan garam, kemudian masukkan ke dalam wadah daun pisang atau mangkuk kecil.

Membuat adonan klepon
Masukkan tepung ketan, garam, air kapur sirih, dan air daun suji ke dalam wadah. Campurkan bahan-bahan tersebut hingga rata

Penambahan air
Secara bertahap tambahkan air hangat ke dalam adonan sembari diuleni hingga adonan menjadi halus dan bisa dibentuk.

Pembuatan bola klepon
Pisahkan adonan menjadi 15 bagian, lalu bentuk masing-masing menjadi bola kecil. Setelah itu, pipihkan bola adonan dan beri satu sendok teh gula merah di tengahnya. Bungkus gula merah dengan adonan dan pastikan tidak ada celah yang terbuka. Bulatkan kembali adonan menjadi bentuk bola.

Memasak klepon
Rebus air dalam panci hingga mendidih. Setelah itu, masukkan bola-bola klepon satu per satu ke dalam air mendidih. Biarkan klepon mengapung, lalu angkat dan tiriskan.

Menyajikan klepon
Setelah klepon matang, gulingkan klepon dalam urap kelapa parut hingga rata. Sajikan klepon ketan ini selagi hangat.

Tips:
• Untuk membuat urap kelapa lebih tahan lama, Anda bisa mengukus kelapa parut yang sudah dicampur dengan garam selama 5-10 menit.
• Pastikan tidak ada celah yang tertinggal saat membungkus gula merah di dalam adonan agar klepon tidak mudah pecah saat direbus.

Klepon tepung ketan siap disajikan sebagai cemilan yang lezat dan kenyal. Dengan resep ini, Anda bisa menikmati klepon tradisional yang enak dan mudah dibuat di rumah, cocok sebagai ide camilan akhir pekan. Selamat mencoba! (CW1)

(DEL)

Baca Juga

Rekomendasi