Wali Kota Medan Dukung Progam Bantuan ISK

Wali Kota Medan Dukung Progam Bantuan ISK
Ketua ISK, Jae Chandra dan Anggota DPRD Medan, Romy Van Boy, mengapit Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas usai menyerahkan bantuan kepada warga di YP Raksana Medan, Minggu (27/4) (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, mendukung langkah yang dilakukan Indian Sosial Komunitas (ISK) dengan melaksanakan kegiatan sosial berupa bantuan pangan bersama kepada 700 warga yang membutuhkan.

“Apa yang dilakukan komunitas masyarakat India telah membuktikan sesungguhnya ikut memiliki kota ini. Karena itu sepantasnya dapat dicontoh elemen masyarakat yang lain sehingga akan semakin banyak warga yang terbantu,” kata Rico di YP Raksana Medan, Minggu (27/4).

Wali Kota yang hadir bersama Anggota DPRD Kota Medan, yang juga Penasehat ISK, Romy Van Boy, Kadis Sosial Kota Medan, Koiruddin Rangkuti, Camat Medan Petisah, dan sejumlah tokoh itu juga memberikan apresiasinya kepada ISK yang telah memberikan kontribusi aktif dalam mendukung program pemerintah mengatasi masalah kerawanan sosial kemasyarakatan.

“Sejatinya tanpa diminta elemen masyarakat itu tergerak hatinya untuk membantu, karena Kota Medan ini untuk semua dan semua dari kita harus terus menerus berbuat untuk kemakmuran dan kemajuan Kota Medan,” ungkap Rico.

Dukungan senada juga disampaikan yang mewakili YP Raksana Medan, Jaya Silen dan menilai program ISK untuk membantu masyarakat ini memiliki tujuan mulia yakni akan memperkuat rasa nasionalisme kebangsaan.

“Disampaikan demikian karena bantuan diberikan kepada masyarakat tanpa membedakan agama, suku maupun ras,” kata Jaya Silen.

Penasehat ISK, Romy Van Boy juga memberikan apresiasinya terhadap program sosial ISK, karena di usianya yang ketujuh tahun ini telah menyalurkan dana bantuan senilai Rp 3 miliar lebih kepada warga yang membutuhkan.

Menurut politisi Partai Golkar ini, budaya pilantropi yang ditunjukkan ISK dengan tidak membedakan agama, suku maupun ras ini sebaiknya mendapat dukungan dari Pemko Medan, sehingga akan semakin banyak lagi warga yang kurang mampu yang akan mendapatkan bantuan.

Usai memberikan sambutan, Ketua ISK, Jae Chandra didampingi Penasehat Romy Van Boy menyerahkan kain khas masyarakat India kepada Wali Kota Medan.

Ketua ISK, Jae Chandra dalam sambutannya secara khusus memberikan apresiasi kepada Wali Kota Medan, Rico Waas yang hadir pada kegiatan bantuan sosial ISK ini.

“Ini menjadi kebangaan tersendiri bagi pengurus ISK khususnya, dan masyarakat India pada umumnya, sebab selama 7 tahun berdiri, baru kali ini Wali Kota Medan berkenan hadir,” kata Jae penuh suka cita.

Dia juga menyampaikan terima kasih atas bantuan dari donatur serta berbagai pihak yang selalu memberikan dukungan, sehingga program bantuan yang diberikan bisa tepat sasaran kepada warga yang membutuhkan.

Untuk itu, ungkap Jae Chandra dukungan aktif dari Wali Kota Medan bersama instansi terkait akan menjadi spirit baru ISK untuk melaksanakan program bantuan ini bahkan dengan jangkauan yang akan lebih luas lagi di masa mendatang.

(RZD)

Baca Juga

Rekomendasi