Bupati Langkat Syah Afandin saat memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan. (Analisadaily/istimewa)
Analisadaily.com, Stabat - Bupati Langkat Syah Afandin mengajak seluruh masyarakat untuk melanjutkan semangat perjuangan para pahlawan dengan karya dan pengabdian nyata di masa kini.
Afandin menyampaikan bahwa langit Indonesia yang merdeka, tundukkan kepala penuh hormat mengenang para pahlawan bangsa, karena mereka bukan sekadar nama yang terukir di batu nisan, melainkan cahaya yang menerangi jalan semuanya hingga hari ini.
Pria yang akrab dipanggil bang Ondim ini juga mengingatkan bahwa kemerdekaan bangsa tidak datang begitu saja, melainkan lahir dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan keikhlasan.
"Ada tiga hal utama yang dapat diteladani dari para pahlawan, yakni kesabaran dalam berjuang, semangat mengutamakan kepentingan bangsa di atas segalanya, serta pandangan jauh ke depan dalam membangun masa depan yang lebih baik," ungkap Ondim.
Menurutnya Ondim, bentuk perjuangan saat ini tidak lagi dengan bambu runcing, tetapi dengan ilmu, empati, dan pengabdian.
"Semangatnya tetap sama, yaitu membela yang lemah, memperjuangkan keadilan, dan memastikan tidak ada satu pun anak bangsa yang tertinggal dari arus kemajuan,” pungkas Ondim.
Ondim juga menegaskan bahwa semangat perjuangan para pahlawan sejalan dengan cita-cita nasional yang kini terus digerakkan melalui Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, mulai dari memperkuat ketahanan nasional, memajukan pendidikan, menegakkan keadilan sosial, hingga membangun manusia Indonesia yang sehat, cerdas, dan berdaya.
Bahkan dalam kesempatan itu, Ondim juga mengajak seluruh peserta upacara untuk mensyukuri kemerdekaan yang telah diperjuangkan dengan darah dan air mata para pahlawan.
"Mari kita berjanji, kemerdekaan ini tidak akan sia-sia. Kita akan melanjutkan perjuangan mereka dengan bekerja lebih keras, berpikir lebih jernih, dan melayani lebih tulus,” tegas Ondim.
Tahun ini, peringatan hari pahlawan mengusung tema pahlawan teladanku, terus bergerak, melanjutkan perjuangan, dimana tema tersebut mencerminkan ajakan untuk meneladani nilai-nilai kepahlawanan, bukan hanya dengan mengenang jasa mereka, tetapi juga dengan melanjutkan perjuangan melalui aksi dan kerja nyata.
Kegiatan tersebut diikuti jajaran ASN, TNI, Polri, serta pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Langkat, dimana peringatan hari Pahlawan Tahun 2025 di Langkat ini berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat, menjadi momentum penting untuk menumbuhkan kembali nilai-nilai nasionalisme serta komitmen bersama dalam melanjutkan perjuangan para pahlawan bangsa.
(HPG/WITA)











