Banjir Parah Lumpuhkan Sejumlah Titik di Kota Medan

Banjir Parah Lumpuhkan Sejumlah  Titik di Kota Medan
Banjir Parah di kawasan Kampung Lalang (Analisadaily/istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Hujan deras yang mengguyur Kota Medan hari ini Kamis (27/11/2025) menyebabkan banjir di berbagai kawasan. Sejumlah ruas jalan utama dan permukiman terendam dengan ketinggian bervariasi, mulai selutut hingga sedada orang dewasa.

Arus air juga dilaporkan deras di beberapa titik, membuat aktivitas warga lumpuh.

Berdasarkan laporan yang beredar dan diteruskan melalui pesan WhatsApp, Hlhingga siang hari, laporan dari lapangan menunjukkan kondisi sebagai berikut:

• Simpang Kampung Lalang tenggelam dengan ketinggian air mencapai pinggul orang dewasa, membuat kendaraan tidak dapat melintas.

• Simpang Manhattan terendam dengan arus air yang cukup deras.

• Kompleks Perumnas Helvetia mengalami genangan hingga ±1 meter di area permukiman.

• Jalan Dr. Mansyur, kawasan USU, tergenang akibat luapan air yang mengalir deras.

• Jalan Gaharu dan Jalan Bambu serta sekitarnya tergenang dengan ketinggian air hingga lutut.

• Jalan Bhayangkara dan seluruh persimpangan Jalan Pancing tidak dapat dilalui sepeda motor (R2).

• Jalan Letda Sujono, pintu tol Bandar Selamat, tergenang hingga setinggi lutut orang dewasa.

• Depan UNIMED/UIN Medan Area lumpuh total akibat banjir yang menutup akses kendaraan.

• Jalan Yos Sudarso, kawasan Brayan, dilaporkan tergenang.

• Simpang Kantor lumpuh total sehingga arus lalu lintas terhenti.

• Simpang Canang dan Belawan, ketinggian air semakin meningkat hingga sedada orang dewasa saat air laut pasang.

• Jalan Marelan Raya, Pasar 3–5, direndam banjir hingga setinggi lutut.

• Jalan Sisingamangaraja depan Tamora, dihantam arus air deras yang melintas di badan jalan.

• Jalan Karya Wisata, Kecamatan Medan Johor

Sejumlah warga Kota Medan terpantau melaporkan kondisi banjir terkini ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumatera Utara dan Kota Medan melalui media sosial

(WITA)

Baca Juga

Rekomendasi