Sejumlah Desa hingga Dusun di Aceh Hilang Akibat Bencana

Sejumlah Desa hingga Dusun di Aceh Hilang Akibat Bencana
Foto udara sejumlah warga menyelamatkan kendaraan roda empat yang tertimbun longsor pasca bencana di Desa Mendale, Kecamatan Kebayakan, Aceh Tengah, Aceh, Jumat (12/12/2025). (Analisadaily/ANTARA)

Analisadaily.com, Banda Aceh - Posko Tanggap Darurat Bencana Aceh melaporkan bahwa banjir bandang dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Aceh telah menyebabkan beberapa desa dan dusun hilang.

"Berdasarkan data dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong Aceh dan DPMK kabupaten, banyak pemukiman lenyap akibat terseret arus banjir dan longsor, sehingga tidak lagi dapat dihuni," kata Juru Bicara Posko Tanggap Darurat Bencana Aceh, Murthalamuddin, di Banda Aceh, Selasa (6/1/2026).

Dari data yang didapatkan, desa dan dusun terdampak tersebar di tujuh kabupaten, yakni Aceh Tamiang, Aceh Utara, Nagan Raya, Aceh Tengah, Gayo Lues, Aceh Tenggara, dan Pidie Jaya.

Murthala merinci, di Kabupaten Aceh Tamiang dalam wilayah Kecamatan Sekerak, Desa Lubuk Sidup, Sekumur, Tanjung Gelumpang, Sulum, dan Baling Karang dilaporkan sudah tidak ada karena terseret arus banjir dan longsor. Seluruh penduduk terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman atau ke rumah kerabat.

Kemudian di Aceh Utara, di Kecamatan Sawang dan Langkahan satu dusun di Desa Guci serta wilayah Riseh Teungoh, Riseh Baroh, dan Dusun Rayeuk Pungkie juga dinyatakan hilang.

Kondisi serupa terjadi di Kabupaten Nagan Raya, yakni di Kecamatan Kuta Teungoh dan Babah Suak, di mana Desa Beutong Ateuh Banggalang mengalami kerusakan parah hingga sebagian besar permukiman tidak tersisa.

Di wilayah Aceh Tengah, di Kecamatan Ketol dan Bintang, Desa Bintang Pupara dan Kalasegi dilaporkan hanya menyisakan beberapa rumah dengan kondisi rusak berat. Penduduknya saat ini masih mengungsi.

Kabupaten Gayo Lues menjadi salah satu wilayah dengan jumlah terdampak cukup banyak. Sejumlah desa dan dusun di Kecamatan Pantan Cuaca, Blangkejeren, Tripe Jaya, dan Putri Betung dilaporkan hilang akibat banjir dan longsor.

Lalu di Aceh Tenggara, khususnya di Kecamatan Ketambe, di mana satu dusun dinyatakan hilang. Sementara di Kabupaten Pidie Jaya, Kecamatan Meureudu, satu dusun di Desa Blang Awe juga mengalami kondisi yang sama.

Murthala mengatakan, akibat bencana ini pemerintahan desa di wilayah terdampak tidak dapat menjalankan aktivitas pemerintahan secara normal karena seluruh perangkat desa ikut mengungsi bersama masyarakat.

Dia menegaskan, pemerintah Aceh bersama pemerintah kabupaten terus melakukan pendataan lanjutan serta menyiapkan langkah penanganan.

"Termasuk relokasi warga dan rencana pembangunan hunian sementara (huntara) maupun hunian tetap (huntap) bagi masyarakat yang kehilangan tempat tinggal," demikian Murthalamuddin.

(ANT/DEL)

Baca Juga

Rekomendasi