Tanda-Tanda! Begitu Nama Andar Dideklarasikan, Jadwal Musda Golkar Sumut Pun Ditetapkan

Tanda-Tanda! Begitu Nama Andar Dideklarasikan, Jadwal Musda Golkar Sumut Pun Ditetapkan
Tanda-Tanda! Begitu Nama Andar Dideklarasikan, Jadwal Musda Golkar Sumut Pun Ditetapkan (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Perhelatan Musyawarah Daerah (Musda) XI Partai Golkar Provinsi Sumut kembali menjadi isu hangat. Bukan hanya soal nama calon yang menguat, tapi tentang jadwal yang sudah ditetapkan DPP Golkar tak lama setelah nama Andar Amin Harahap dideklarasikan mayoritas pemilik suara.

Informasi dihimpun, Jumat (23/1/2026) malam, Musda XI Golkar Sumut akan diselenggarakan 31 Januari-2 Februari 2026 di JW Mariott Hotel Medan. Hal itu diketahui dari surat persetujuan DPP Partai Golkar nomor B-930/DPP/Golkar/I/2026 tertanggal 21 Januari 2026.

Tanggal surat itu berselang 4 hari setelah mayoritas pemilik suara mendeklarasikan nama Andar Amin Harahap sebagai Calon Ketua Golkar Sumut 2025-2030.

"Ini tanda atau sinyal bahwa DPP Golkar cenderung klik dengan nama yang belakangan menguat yakni Andar Amin Harahap," kata Pengamat Politik, Faisal Riza, Jumat (23/1/2026).

Dosen UIN Sumut itu pun mengakui bahwa Andar Amin punya kans mengungguli nama Hendri Yanto Sitorus bila maju sebagai Calon Ketua Golkar Sumut.

"Ini disebabkan di antara elit telah mendapatkan rasionalisasi, konsensus yang penting untuk menggerakkan Partai di pemilu berikutnya," ujar pendiri Faisal Riza.

Di sisi lain, dia juga menggarisbawahi bahwa konsensus itu juga bukti bahwa terjalinnya komunikasi yang apik antara kepemimpinan Golkar Sumut di bawah Plt Ketua Ahmad Doli Kurnia dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia. Tentu bila dibandingkan dengan kepemimpinan Golkar Sumut sebelumnya.

"Plus ditambah lagi masuknya nama Yasyir Ridho Loebis sebagai Ketua Harian Golkar Sumut membuat komunikasi yang lancar dengan DPP Golkar sehingga bisa mudah menyepakati banyak hal, salahsatunya jadwal Musda tadi," tambah Faisal Riza.

Disinggung prediksi Musda nanti, Faisal Riza menjelaskan tren sedang berjalan bahwa pemilihan Ketua Golkar Sumut akan berlangsung dengan aklamasi.

"Tren sedang menuju aklamasi dengan calon tunggal Andar Amin Harahap," kata Faisal Riza.

Jadwal Musda Golkar Sumut yang disetujui DPP Golkar pada 31 Januari itu terbilang cepat cepat ditetapkan dibanding saat Musa Rajekshah mengajukan dua kali tanggal Musda yang tidak disetujui DPP saat itu.

Begitu juga saat nama Hendri Yanto Sitorus digadang-gadang jadi kandidat kuat. Namun DPP Partai Golkar belum juga menyetujui kapan Musda akan diselenggarakan. Barulah setelah Andar Amin dideklarasikan, jadwal Musda pun ditetapkan.

(RZD)

Baca Juga

Rekomendasi