Personil Polsek Teluk Mengkudu Galang Dana Untuk Masyarakat

Personil Polsek Teluk Mengkudu Galang Dana Untuk Masyarakat
Penggalangan dana di Mapolsek Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai (Analisadaily/Muhammad Zulfadly)

Analisadaily.com, Teluk Mengkudu - Sebagai wujud kepedulian sosial terhadap masyarakat, Polsek Teluk Mengkudu menggalang dana sukarela seluruh personelnya usai pelaksanaan apel di Mapolsek Teluk Mengkudu, Jumat (24/4).

Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Robin Simatupang, melalui Kapolsek Teluk Mengkudu, AKP Benyamin Pakpahan mengatakan, kegiatan sosial ini merupakan wujud kepedulian Polri dalam meringankan beban ekonomi masyarakat terdampak Covid-19.

"Kami menyisihkan sedikit rezeki untuk disalurkan kepada masyarakat yang benar-benar terdampak Covid-19 di wilayah hukum Polsek Teluk Mengkudu," ujar Benyamin.

Lebih lanjut Benyamin menjelaskan kegiatan sosial dengan menggalang dana dari seluruh personel Polsek Teluk Mengkudu ini dilakukan selama tujuh hari berturut-turut.

"Semoga sumbangan sukarela personel Polsek Teluk Mengkudu dapat bermanfaat bagi masyarakat yang terdampak akibat penyebaran Covid-19," tandasnya.

(MZ/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi