Rebon Bantu Penderita Tumor dan Bagi Sembako ke Masyarakat

Rebon Bantu Penderita Tumor dan Bagi Sembako ke Masyarakat
Tim Rebon Medan Deli mendatangi rumah Erikson Simatupang (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Erikson Simatupang yang merupakan penderita tumor tulang kaki kini bisa bernapas lega. Sebab ia bisa kembali menjalani pengobatan yang sempat terhenti karena keterbatasan biaya.

Kini, warga Lingkungan 22, Kelurahan Tanjungan Mulia, Kecamatan Medan Deli itu telah menjalani pengobatan di Rumah Sakit Umum Daerah Pirngadi Medan.

Proses perobatan Erikson dibantu oleh Tim Rebon (Relawan Bobby Nasution) Medan Deli yang terpanggil jiwa sosialnya untuk menolong.

Ketua Rebon Medan Deli, Ade Prasetyo mengatakan, pihaknya membantu Erikson sejak awal mulai dari pengurusan BPJS.

"Kami Tim Rebon Medan Deli berupaya semaksimal mungkin agar Pak Erikson mendapatkan perawatan medis," ujar pria yang akrab disapa Jona, didampingi oleh Hery Bolon selaku Ketua Tim Pemenangan Rebon Medan Deli, Kamis (14/5).

Erikson sudah menjalani perawatan tumor di lutut kaki kanannya di RSUD Pirngadi Medan sejak Senin lalu. Tim Rebon selalu mendampingi dalam perjalanannya mengikuti proses berobat jalan.

Selain itu, paket sembako juga diberikan kepada Erikson untuk memenuhi kebutuhan bersama keluarganya. Selain keluarga Erikson, ribuan paket sembako juga diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan ditengah pandemi COVID-19 dan juga melakukan penyemprotan disinfektan ke masjid-masjid dalam rangka pencegahan penyebaran COVID-19

"Kami berharap, apa yang kami lakukan untuk Pak Erikson dan keluarga serta masyarakat menjadi berkah dan bermanfaat serta meringankan beban dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," kata Jona.

Ia juga berharap, masyarakat dapat mengikuti arahan pemerintah untuk mencegah penyebaran virus COVID-19. Agar wabah tersebut hilang dan masyarakat bisa kembali beraktivitas normal.

(JW/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi