Liverpool vs Everton 2-2, Klopp: Kami Dominan

Liverpool vs Everton 2-2, Klopp: Kami Dominan
Para pemain Everton dan Liverpool sedang berebut bola. (Pool/Reuters)

Analisadaily,com, Inggris - Jurgen Klopp memuji penampilan anak asuhnya yang mendominasi permainan meskipun berakhir dengan skor imbang 2-2 atas rival sekotanya, Everton di Goodison Park, Sabtu (17/10).

Everton dua kali bangkit dari ketinggalan untuk mempertahankan awal tak terkalahkan mereka di musim English Premier League dalam derbi Merseyside yang berlangsung sengit.

Akan tetapi, the Toffees harus bermain 10 orang ketika Richarlison diusir keluar lapangan karena tekel tinggi tetapi kemudian mendapat penangguhan hukuman ketika gol Henderson dianulir karena keputusan offside yang paling ketat melawan Sadio Mane.

"Performanya bagus, itu pertandingan teratas dan pertandingan bagus untuk kedua tim. Kami dominan melawan tim yang penuh percaya diri dan dengan rencana yang jelas,” kata Klopp kepada BT Sport dilansir dari Channel News Asia.

Pelatih asal Jerman itu sangat senang melihat reaksi positif dari timnya setelah mereka kalah 7-2 di Aston Villa sebelum jeda internasional.

"Itu mungkin pertandingan tandang terbaik sejak saya di Liverpool. Saya melihat penampilan yang sangat bagus. Saya akan lebih senang jika kami menang tetapi saya ingin melihat tanggapan dan melihat tim kami sebelumnya,” ujarnya.

Penyerang Everton, Dominic Calvert-Lewin, mengaku kecewa karena tidak meraih lima kemenangan dari lima pertandingan sejak awal musim.

"Saya kecewa kami tidak memenangkan pertandingan dan saya tahu para pendukung juga. Ini membuat frustrasi tetapi kami mendapat satu poin. Kami mengambilnya dan kami terus membangun. Kami ingin mempertahankan rekor tak terkalahkan itu terus berjalan dan membangun menuju gambaran yang lebih besar di akhir musim,” ucap Lewin.

Dua gol Everton masing-masing diciptakan Michael Keane (19') dan Dominic Calvert-Lewin (81'). Sedangkan gol Liverpool dcetak Sadio Mane (3') dan Mohamed Salah (72').

(CSP)

Baca Juga

Rekomendasi