Tutup Akhir Tahun, Remaja Masjid Santuni Guru Ngaji

Tutup Akhir Tahun, Remaja Masjid Santuni Guru Ngaji
Irmaja Kubahsentang memberikan santunan kepada guru mengaji (Analisadaily/Amirul Khair)

Analisadaily.com, Pantai Labu - Menutup kegiatan akhir tahun 2020, Ikatan Remaja Masjid Jami (Irmaja) Desa Kubahsentang, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang, memberikan sedekah dalam bentuk sembako kepada tiga guru mengaji, Minggu (27/12).

Ketua Irmaja Kubahsentang, Diki Hamdani, didampingi Bendahara Sindi Pradita menjelaskan, pada akhir tahun ini program Gerakan Irmaja Bersedekah yang sudah berjalan setahun lebih menyalurkan santunan kepada tiga guru mengaji, masing-masing Iriani, Kamariah dan Jamilah.

Ketiga guru mengaji tersebut dinilai layak untuk mendapatkan santunan tersebut yang banyak berkontribusi dalam memajukan Desa Kubahsentang terlebih mereka orang-orang yang masuk kategori fisabilillah (pejuang di jalan Allah).

“Alhamdulillah, hari ini kegiatan bersedekah kita menyantuni para guru mengaji di kampung ini. Mudah-mudahan bermanfaat dan menjadi amal saleh terhadap orang-orang yang bersedekah,” ucap Diki.

Sejak program Gerakan Irmaja Bersedekah dicanangkang, sudah puluhan masyarakat yang menerima manfaat diawali dari para fakir dan miskin, bilal mayit, warga tertimpa musibah dan terakhir guru mengaji.

Program ini juga sudah berhasil mengajak sebagian masyarakat untuk menyisihkan rejeki mereka sehingga program Gerakan Irmaja Bersedekah dapat berjalan. Dan diharapkan tahun 2021 akan lebh banyak dermawan yang ikut mendukung.

Diki juga memastikan, semua anggota Irmaja Kubahsentang sudah sepakat untuk melanjutkan program tersebut tahun 2021. Bahkan bentuk dan nilainya akan coba ditingkatkan sehingga akan lebih banyak masyarakat merasakan manfaatnya.

“Kita sudah sepakat, program ini tetap berlanjut. Termasuk program penyantunan terhadap anak yatim yang rutin dilakukan setiap bulan,” tandasnya.

Ketua Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Jami Desa Kubahsentang, Amirul Khair, yang juga Pembina Irmaja, mengapresiasi semangat anak-anak Irmaja dan keberlanjutan program tersebut karean dinilai sangat bermanfaat.

Bukan saja mengamalkan perintah agama yang menghasilkan pahala, tapi banyak orang yang terbantu dan masyarakat juga terinspirasi untuk ikut sertaa dalam kegiatan amal saleh tersebut. Bahkan secara khusus bagi anggota Irmaja menjadi edukasi untuk menumbuhkan empati kepada masayrakat sekitar.

“Sebaik-baik manusia yang memberikan manfaat kepada orang lain,” ucap Amirul Khair mengutip sebuah hadis Nabi Muhammad SAW.

BKM Jami Kubahsentang tambah Amirul Khair, sangat mendukung program tersebut dan akan berupaya mengampanyekannya kepada masyarakat luas untuk turut mendukung sehingga lebih banyak lagi manfaat dan kebaikan yang bisa ditebarkan.

(AK/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi