Kutuk Keras Bom Bunuh Diri

Ketua KNPI Sumut Minta Kapolri Usut Tuntas Peristiwa di Katedral Makassar

Ketua KNPI Sumut Minta Kapolri Usut Tuntas Peristiwa di Katedral Makassar
Lokasi ledakan di gerbang Gereja Katedral Makassar (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Aksi bom bunuh diri di depan gerbang Gereja Katedral Makassar, Minggu (28/3), mengakibatkan jatuhnya sejumlah korban luka.

Kejadian itu tentu mengejutkan semua pihak karena menggangu kenyamanan dan ketentraman masyarakat Indonesia yang selama ini hidup damai di tengah keberagaman.

Ketua DPD KNPI Sumatera Utara, EL Adrian Shah, dengan tegas mengecam dan mengutuk keras aksi bom bunuh diri tersebut.

"Saya atas nama DPD KNPI Sumut mengecam dan mengutuk keras aksi bom bunuh diri di Gereja Katedral Kota Makassar. Tindakan ini bertentangan dengan prinsip bernegara Indonesia dan ajaran agama manapun," tegas El di Medan, Senin (29/3).

DPD KNPI Sumatera Utara meminta agar Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo mengusut tuntas peristiwa ini dan mengungkap siapa pihak yang bertanggung jawab.

"Kita minta agar pelaku serta jaringannya diberi sanksi yang berat karena telah berniat menghilangkan nyawa orang secara sengaja," ujarnya.

Selain itu, El juga mengajak masyarakat Sumatera Utara agar mendoakan para korban ledakan yang sedang dirawat di rumah sakit agar segera diberi kesembuhan.

Mari kita doakan para korban ledakan yang masih dirawat di rumah sakit agar segera diberi kesembuhan dan diberi kesabaran," imbuhnya.

Menurutnya setiap anak bangsa Indonesia harus mengedapankan sikap toleransi dalam beragama. Karena bangsa dan negara ini sudah terdiri dari beragam suku, adat, budaya serta agama jauh sebelum merdeka.

"Kita telah sepakat bahwa dasar negara adalah Pancasila dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika. Oleh karena itu prinsip-prinsip keberagaman harus ada dan melekat dalam setiap diri anak bangsa di negara ini. Jika hal ini dikedepankan, maka benturan yang disebabkan oleh hal-hal yang sifatnya primordialis bisa dihindari," tukasnya.

(EAL)

Baca Juga

Rekomendasi