Tiga Unit Rumah Hangus Terbakar di Siantar

Tiga Unit Rumah Hangus Terbakar di Siantar
Kebakaran di Jalan Dalil Tani Ujung, Kelurahan Tomuan, Kecamatan Siantar Timur (Analisadaily/Franscius Simanjuntak)

Analisadaily.com, Siantar - Kebakaran menghanguskan tiga unit rumah di Jalan Dalil Tani Ujung, Kelurahan Tomuan, Kecamatan Siantar Timur, Kota Pematangsiantar, Jumat (8/10) sekitar pukul 14.30 WIB.

Salah satu dari ketiga rumah tersebut selama ini dijadikan sebagai warung kelontong. Alhasil, sejumlah barang dagangan di dalamnya ikut terbakar.

Kebakaran itupun sempat menghebohkan warga setempat karena api dengan cepat membesar.

Personel Pemadam Kebakaran (Damkar) yang mendapat informasi langsung turun ke lokasi kejadian. Sekitar 30 menit kemudian api berhasil dipadamkan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

"Yang hangus total satu rumah. Dua lagi terimbas bagian belakang dan asbesnya," kata Kabid Damkar Pemko Siantar, Josua Haloho.

Josua menjelaskan pemilik rumah yang hangus tersebut bermarga Tambunan. Sedangkan dua rumah lainnya dihuni keluarga Sipayung.

Informasi diperoleh, api berasal dari rumah yang dijadikan usaha kelontong tersebut.

"Informasinya, api berasal dari kompor gas. Tapi petugas masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran," jelas Josua.

(FHS/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi