Thomas Tuchel (Net)
Analisadaily.com, London - Chelsea kembali mendapat pukulan jelang laga melawan Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Premier Inggris malam ini.
Dua punggawa
The Blues kembali dinyatakan positif corona.
Sebelumnya Thomas Tuchel sudah lebih dulu mengungkapkan bahwa Ben Chilwell, Callum Hudson-Odoi, Timo Werner dan Romelu Lukaku dinyatakan positif Covid-19.
Belakang Kai Havertz juga merasa tidak enak badan menjelang pertandingan melawan Everton, Kamis (16/12) lalu. Beruntung ia dinyatakan negatif setelah menjalani tes.
Namun menjelang pertandingan menghadapi Wolves, dua pemain Chelsea kembali dinyatakan positif Covid-19.
"Saat ini masih belum diketahui pemain mana yang dinyatakan positif, tetapi mereka akan bergabung dalam daftar (pemain) cedera," ujar seorang sumber, dilansir dari
SportsMole, Minggu (19/12).
Ketika ditanya apakah pertandingan Liga Premier yang akan datang harus ditunda, Tuchel enggan menjawabnya.
(EAL)