Cegah Covid-19, Ratusan Siswa SD di Sunggal Disuntik Vaksin

Cegah Covid-19, Ratusan Siswa SD di Sunggal Disuntik Vaksin
Vaksinasi anak yang dilakukan di wilayah hukum Polsek Medan Sunggal (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Sunggal - Ratusan pelajar Sekolah Dasar (SD) mengikuti vaksinasi di wilayah hukum Polsek Medan Sunggal, Senin (17/1).

Vaksinasi anak usia 6-11 tahun yang diadakan di SD Negeri 064024, Jalan Prona I, Kelurahan PB Selayang II, Kecamatan Medan Selayang, itu turut dihadiri Kapolda Sumut Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak, Pangdam I/BB Mayjen TNI Hasanuddin, Wali Kota Medan Bobby Nasution dan Kapolsek Medan Sunggal Kompol Chandra Yudha Pranata.

Kapolsek Medan Sunggal, Kompol Chandra Yudha Pranata, mengatakan sebanyak 108 pelajar sekolah dasar mengikuti vaksinasi anak usia 6-11 tahun dosis I dengan jenis Sinovac.

"Kehadiran Kapolda Sumut, Pangdam I/BB, Wali Kota Medan serta pejabat lainnya untuk memberikan semangat kepada murid sekolah agar tidak takut divaksin karena baik bagi kesehatan tubuh dan terhindar dari penyebaran pandemi Covid-19 maupun varian Omicron," kata Chandra.

Menurutnya vaksinasi anak sangat perlu dilakukan untuk melindungi generasi bangsa dari wabah Covid-19.

"Vaksinasi anak usia 6-11 tahun merupakan langkah kejar bola Polsek Medan Sunggal dan pemerintah dalam melindung generasi penerus anak bangsa dari wabah Covid-19," terangnya.

Chandra berharap ke depan para pelajar bisa mengikuti proses belajar mengajar tatap muka di sekolah seiring menurunnya penyebaran pandemi Covid-19 dan varian Omicron.

Pada kesempatan itu, Kapolda Sumut, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak, terlihat membaur bersama anak-anak sekolah yang mengikuti vaksinasi.

"Saya kagum dan senang sekali melihat anak-anak yang masih usia 6-11 tahun di SD Negeri 064024 sangat berantusias mau divaksin," pungkas Panca.

(JW/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi