Meriahkan Hari Kartini, Karantina Pertanian Medan Gelar Lomba Make Up

Meriahkan Hari Kartini, Karantina Pertanian Medan Gelar Lomba Make Up
Peringatan Hari Kartini di Karantina Pertanian Medan (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Beringin - Dalam rangka memperingati Hari Kartini 2022, Karantina Pertanian Medan membuat sesuatu yang spesial untuk perempuan di seluruh Indonesia.

"Perjuangan belum usai, jadilah Kartini untuk hidupmu dan sekelilingmu, majulah perempuan Indonesia," kata Kepala Karantina Pertanian Medan, Lenny Hartati Harahap, Kamis (21/4).

"Mari bermimpi setinggi langit dan jaga selalu semangat Kartini dalam diri untuk berprestasi. Selamat Hari Kartini buat wanita-wanita tangguh Karantina Pertanian Medan," tegasnya.

Menurutnya khusus hari ini seluruh karyawan perempuan di Karantina Pertanian Medan diwajibkan bekerja dengan memakai ulos dan sortali dari pakaian kebaya adat Batak.

"Agar tampil beda dalam pelayanan dan untuk memeriahkan Hari Kartini," jelas Lenny.

Kemudian kegiatan dilanjutkan perlombaan make up dengan peserta para Kartini di Karantina Pertanian Medan.

(KAH/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi