Sabar Simanjuntak Bertekad Majukan PKB di Simalungun

Sabar Simanjuntak Bertekad Majukan PKB di Simalungun
Sabar Simanjuntak (Analisadaily/Fransius Simanjuntak)

Analisadaily.com, Simalungun - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai PKB Kabupaten Simalungun menggelar pertemuan silaturahmi dengan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) di tingkat DPR RI Sumut III, Brigadir Jenderal TNI (Purn) Sabar Simanjuntak.

Silaturahmi yang berlangsung di Kantor DPC PKB Kabupaten Simalungun diterima Ketua DPC PKB Simalungun, Bron Alfiner Situmorang, serta Sekjend DPC PKB Simalungun, Arsyad Tambunan, di Kantor PKB Simalungun, Jalan Asahan, Kabupaten Simalungun, selasa (16/5).

Brigjen (Purn) Sabar Simanjuntak mengatakan siap untuk memajukan PKB di Kabupaten Simalungun.

“Saya adalah putra Simalungun dari perantauan yang sangat mendambakan kemajuan dari Kabupaten Simalungun melalui sumber daya manusia maupun sumber daya yang lain, untuk menjadi kekuatan dari kabupaten Simalungun,” ucapnya.

“Yakinkan semua warga masyarakat yang sudah berhak memilih agar bisa menyalurkan hak pilihnya pada pemilihan calon legislatif maupun calon presiden untuk Negara Republik Indonesia di tahun 2024 nanti,” sambungnya.

Ketua DPC Bron Alfiner Simanjuntak menargetkan PKB untuk mencapai 6 kursi DPRD Simalungun. Dia berharap agar bacaleg tetap konsolidasi dan menguatkan basis kader partai.

(FHS/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi