25 KONI Kecamatan Se-Asahan Sudah Terbentuk

25 KONI Kecamatan Se-Asahan Sudah Terbentuk
Perwakilan KONI Kabupaten Asahan, Raja Irwandi (kanan) meyerahkan berkas kepada Camat Sei Kepayang untuk pembentukan KONI kecamatan, Sabtu (22/2) (Analisadaily/Arifin)

Analisadaily.com, Kisaran - Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) tingkat kecamatan di Kabupaten Asahan sudah terbentuk.

Selanjutnya KONI Kabupaten Asahan akan memberikan Surat Keputusan (SK) kepada seluruh pengurus kecamatan yang sudah terbentuk tersebut.

Ketua KONI Asahan, Harris mengatakan, pembentukan KONI tingkat kecamatan ini merupakan amanat AD/RT.

"Di Asahan ada 25 kecamatan, setiap satu kecamatan ada 7 orang pengurus KONI yang memang peduli dengan olahraga dan akan diberi SK," kata Harris kepada Analisadaily.com, Sabtu (22/2).

Dia berharap kepada pengurus KONI tingkat kecamatan agar bisa mewujudkan prestasi olahraga tingkat regional, nasional hingga internasional.

"Diharapkan KONI kecamatan yang baru dibentuk bisa bersinergi dengan pemerintah setempat seperti camat, lurah dan kades untuk mencari bibit atlet di kecamatan masing-masing," ujarnya.

Harris menegaskan pembentukan KONI kecamatan ini sebagai upaya pemerataan pemberdayaan potensi turnamen olahraga di desa, kelurahan dan kecamatan.

"Mari kita junjung sportivitas dalam setiap kejuaraan tingkat Kecamatan," ujar pria berkepala plontos tersebut.

Lebih jauh dia mengaku akan menuangkan prinsip sportivitas dalam program, diantaranya sport science yakni melakukan pembinaan dengan pengetahuan dan teknologi.

Pembentukan KONI kecamatan dipimpin ketua tim penataan, Bahren Samosir. Menurutnya pembentukan KONI tingkat kecamatan ini sudah berlangsung selama dua pekan.

"Alhamdulillah atas kerja sama tim penataan pengurus KONI tingkat kecamatan sudah terbentuk dan segera bekerja untuk mencari atau menjaring atlet melalui turnamen kejuaraan tingkat kecamatan," ujar Bahren.

(ARI/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi