Dua Jenazah TKI di Malaysia Tiba di KNIA

Dua Jenazah TKI di Malaysia Tiba di KNIA
Pihak keluarga dan Perlindungan BP3TKI Medan saat berada di Bandara Kualanamu, Rabu (27/5). (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com Kualanamu - Dua jenazah Tenaga Kerja Indonesia (TKI) resmi di Malaysia, tiba di Bandara Kualanamu, setelah terlebih dahulu transit di Cengkareng, Tanggerang, Rabu (27/5) siang.

Jenazah Rijal Juli (26) warga Desa Hatam Kec. Badar Aceh Tenggara dan Nurasiah (22) warga Tanjung Tiram kab. Batu Bara Sumut.

Staf Perlindungan BP3TKI Medan, Ali Imran Sinaga menerangkan, kedua jenazah masing-masing warga Aceh dan Kab. Batubara.

Sesuai keterangan dari pihak Konsulat Pulau Penang dan Johor Baru Malaysia, Rijal meninggal tanggal 16 Mei 2020 dan Nurasiah meninggal pada tanggal 17 Mei 2020.

Rijal meninggal akibat menderita sakit Paru-paru dan Nurasiah pendarahan otak.

"Pihak BP3TKI dalam hal ini memfasilitasi kedatangan dua jenazah selanjutnya dilakukan serah terima pada pihak keluarga untuk di bawa ke rumah duka,” kata Ali.

(KAH/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi