Keuntungan Messi Jika Bergabung dengan Manchester City

Keuntungan Messi Jika Bergabung dengan Manchester City
Lionel Messi (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, London - Manchester City bersedia membayar Lionel Messi dengan harga lebih tinggi dari yang diminta Barcelona.

Setelah menyatakan keinginannya untuk meninggalkan Camp Nou pada bursa transfer musim panas, Messi disinyalir lebih memilih reuni dengan Pep Guardiola di Manchester City.

Banyak keuntungan yang didapat pemain berusia 33 tahun itu jika bergabung dengan City. Sebab mereka bersedia membayar lebih dari 200 juta Pound seperti yang diminta tim Catalan.

Bahkan menurut SportsMole, Selasa (1/9), para petinggi The Citizens dengan senang hati memberikan Messi kontrak senilai 450 juta Pound selama lima tahun.

Artinya, pemain Argentina itu akan berada di Stadion Etihad hingga 2023 sebelum pindah ke New York City FC.

Selain itu Messi juga akan menerima bonus sebesar 225 juta Pound atau setengah dari nilai kontrak sebelum hijrah ke MLS.

Seperti diketahui, La Pulga berencana mengakhiri karier profesional di Major League Socccer (MLS) bersama New York City FC.

(EAL)

Baca Juga

Rekomendasi