Pesan Kepada Bobby: Jalankan Amanah dengan Jujur

Pesan Kepada Bobby: Jalankan Amanah dengan Jujur
Bobby Nasution bertemu masyarakat Jalan Senam Pasar Merah Barat Medan Kota. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Bobby Nasution bertemu masyarakat Jalan Senam Pasar Merah Barat Medan Kota, Minggu (8/11). Selain masyarakat umum, saat itu keluarga dekat Bobby Nasution banyak hadir.

Istimewa. Sebab pertemuan dengan masyarakat kali ini, Ibunda Bobby Nasution, Ade Hanifah Siregar ikut mendampingi. Tampak juga paman kandung Bobby Nasution, Herry Lontung Siregar.

Ketika harus berbicara di depan masyarakat, Bobby bilang dirinya agak grogi karena ada Ibunya di antara masyarakat yang hadir.

"Kalau saya ngomongnya terbata-bata maafkan saya ya. Ada mama, jadi grogi," kata Bobby yang merupakan putra satu-satunya di keluarga Almarhum Erwin Nasution.

Pun kemudian kala Bobby melanjutkan bicara, dengan tertegun haru dia ucapkan terimakasih kepada ibunya yang telah dengan sabar mendukung dan senantiasa mendoakan.

"Ketika gundah, hati telah lelah, maka doa mama yang menguatkan saya. Terimakasih saya untuk mama, dan keluarga besar semua. Doakan kami terus agar kuat hati kami, doakan kami dijauhkan dari fitnah. Dan Insya Allah selalu amanah dan tetap dalam tekat tulus membenahi Kota Medan," kata Bobby Nasution.

Melihat ketulusan anaknya, Ibunda Ade Hanafiah Siregar pun tersenyum. Doanya akan terus dipanjatkan untuk anaknya yang memang tulus pula maju di Pilkada Medan.

Seperti kata tokoh masyarakat setempat, Hj Erna, bahwa semoga yang diniatkan Bobby Nasution diijabah Allah SWT.

"Jalankan amanah dengan jujur, jangan ada dusta. Kami titip jangan sampai ada lagi banjir di Medan apalagi di Pasar Merah ini," kata Hj Erna.

Paman Bobby, Herry Lontung Siregar, yang juga tokoh masyarakat setempat menyampaikan bahwa untuk mengejar ketertinggalan Kota Medan dari kota lainnya, satu-satunya cara adalah dengan memilih Bobby Nasution jadi wali kota Medan.

"Kenapa saya katakan begitu? Karena Bobby Nasution punya akses yang sangat baik. Sekarang kesempatan emas, jangan sia-siakan. Caranya datang ke TPS pada 9 Desember 2020 dan coblos nomor dua," kata Herry Lontung Siregar.

Pada kesempatan itu, seperti biasa Bobby Nasution berdialog dengan masyarakat. Rata-rata masyarakat mengeluhkan infrastruktur, BPJS Kesehatan, hingga bantuan sosial. Namun ada juga warga yang mengeluhkan minimnya perhatian kepada Lansia.

"Insya Allah program yang kami canangkan dan akan terapkan terinspirasi dari masalah di masyarakat. Maka kami akan berusaha keras untuk mewujudkan semua keluhan masyarakat," kata Bobby.

(JW/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi