Warga Binaan di Rutan Tarutung Divaksinasi

Warga Binaan di Rutan Tarutung Divaksinasi
Proses vaksinasi terhadap napi warga binaan pemasyarakatan di Rutan Tarutung, Kamis (19/8). (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Tarutung - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung bekerjasama dengan Polres Tapanuli Utara dan Dinas Kesehatan melakukan vaksinasi covid19 terhadap sebanyak 53 orang napi Warga Binaan Pemasyarakatan, Kamis, (19/8).

Kepala Rutan Kelas IIB Tarutung, Leonard Silalahi mengatakan, kegiatan vaksinasi ini dilakukan dalam rangka untuk menghindari penyebaran pandemi covid19.

"Vaksinasi merupakan salah satu upaya untuk pencegahan dan menghindari penyebaran pandemi covid-19," ujarnya.

Dia mengatakan, proses pelaksanaan vaksinasi dilakukan dengan mengikuti protokoler kesehatan dan berjalan dengan baik.

"Kegiatan vaksinasi berjalan dengan baik. Warga Binaan Pemasyarakatan merasa senang dan antusias mengikuti vaksinasi," tandasnya.

Kepala Dinas Kesehatan Taput, Alexander Gultom mengatakan, vaksinasi yang dilaksanakan di Rutan Tarutung merupakan vaksinasi dosis pertama.

"Selanjutnya nanti akan dilakukan kembali vaksinasi dosis kedua," ujarnya.

(CAN/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi