Jangan Lupa Saksikan Malam Ini! Malam Bersejarah Bagi Industri Sinteron Indonesia

Jangan Lupa Saksikan Malam Ini! Malam Bersejarah Bagi Industri Sinteron Indonesia
Indonesian Drama Series Awards 2021 (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Jakarta - Malam bersejarah untuk industri serial drama atau sinetron Indonesia akan terukir malam ini, (31/8/2021). Indonesian Drama Series Awards 2021 menjadi program penghargaan dan apresiasi bagi insan sinetron Indonesia yang akan tayang malam ini pukul 18.00 WIB dari salah satu studio termegah dan tercanggih se-Asia, studio RCTI+ yang bertempat di kawasan MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta.

Persaingan nominasi di setiap kategori yang ada terlihat cukup sengit. Pasalnya, nominasi yang terpilih mempunyai kelebihan serta kualitas masing-masing. Ditambah lagi, animo masyarakat Indonesia yang sangat tinggi terhadap sinetron favorit mereka juga menjadi nilai tambah bagi para nominasi yang ada.

Indonesian Drama Series Awards 2021
Indonesian Drama Series Awards 2021 menjadi acara spesial karena untuk pertama kalinya masyarakat bisa mengapresiasi langsung drama serta aktor dan aktris yang mereka idolakan melalui vote. Ini akan menjadi awarding yang paling seru dan ditunggu-tunggu setiap tahunnya. Membuat pemirsa menantikan sinetron mana lagi yang akan ditandingkan.

Malam penghargaan Indonesian Drama Series Awards 2021 perdana ini adalah momen bersejarah bagi insan sinetron Indonesia, dan akan dimeriahkan oleh sederet penampilan artis ternama, diantaranya Rossa, Ungu, Tiara Andini, Ade Govinda.

Serta para pembaca nominasi, Asmirandah, Jonas Rivano, Naysilla Mirdad, Moudy Wilhelmina, Tyas Mirasih, Celine Evangelista, Rezky Adhitya, Citra Kirana, Ririn Dwi Ariyanti, Prilly Latuconsina, Denny Cagur, Verrell Bramasta, Ari Wibowo, Anrez Adelio, Jarwo Kwat, Cast Dunia Terbalik, Rizky Inggar, Endy Arfian, Ranty Maria, Arya Saloka, Amanda Manopo. Acara ini akan dipandu oleh Robby Purba dan Astrid Tiar.

Pastikan Anda menonton Indonesian Drama Series Awards 2021, Selasa 31 Agustus 2021 pukul 18.00 WIB disiarkan langsung RCTI. Buat yang ingin menyaksikan IDSA melalui gadget, bisa menonton live streaming di aplikasi RCTI+ atau di www.rctiplus.com

(REL/JG)

Baca Juga

Rekomendasi