Hajuddin Ritonga Kembali Nakhodai PPP Paluta

Hajuddin Ritonga Kembali Nakhodai PPP Paluta
Ketua PPP Paluta, Hajuddin Ritonga (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Batang Onang - Hajuddin Ritonga kembali terpilih sebagai Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) melalui Muscab IV di Aula Pondok Pesantren Baiturrahman Desa Parau Sorat, Kecamatan Batang Onang, Paluta, Minggu (17/10).

Putra ketiga salah satu ulama kharismatik di Kabupaten Paluta, Tuan Syekh Abdul Wahab Ritonga (Syekh Tuan Muda Simundol) ini kembali dipercayakan memimpin DPC PPP Paluta secara aklamasi setelah pemilik suara menyatakan sepakat calon tunggal Hajuddin Ritonga sebagai Ketua DPC PPP Paluta periode 2021-2026.

Muscab IV PPP Paluta dibuka Wasekjen DPP PPP, Idy Muzayyad, serta turut dihadiri Ketua DPW PPP Sumut Jafaruddin Harahap, Sekretaris DPW PPP Sumut Usman Efendi Sitorus, Anggota DPRD Paluta Abdul Rahman Siregar, jajaran pengurus dan kader DPC PPP Paluta serta 12 Ketua PAC PPP se Kabupaten Paluta sebagai pemilik suara.

Adapun hasil sidang pleno Muscab IV DPC PPP Paluta yang dipimpin Idy Muzayyad didampingi Jafaruddin Harahap dan Usman Efendi Sitorus juga menetapkan formatur dan utusan yakni dari pengurus harian DPC dan majelis masing-masing Hajuddin Ritonga bersama dua orang utusan PAC PPP se Kabupaten Paluta yakni Muhammad Yakin Takwa Rambe (Ketua PAC PPP Kecamatan Dolok Sigompulon) dan Raja Luar Dongoran (Ketua PAC PPP Kecamatan Dolok).

Hajuddin dihubungi Analisadaily.com menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mensukseskan Muscab IV PPP di Batang Onang.

"Terimakasih saya sampaikan kepada seluruh pengurus dan kader disemua tingkatan yang telah berjuang bersama Partai Persatuan Pembangunan," kata Hajuddin, Selasa (19/10).

"Ucapan terimakasih juga kepada seluruh panitia SC yang dipandu Abdurrahman Siregar dan panitia OC dipimpin oleh saudara Sopian Harahap dan seluruh elemen yang telah bekerja maksimal untuk mensukseskan acara Muscab IV ini. Semoga Allah memberikan barakah bagi kita semua," sambungnya.

Politisi yang santun, bersahabat dan merakyat ini mengajak seluruh elemen partai berjuang bersama membesarkan Partai Persatuan Pembangunan agar memperoleh kursi kembali di DPRD Sumatera Utara dari dapil Sumut VII dan menduduki 1 kursi untuk DPR RI dapil Sumut II.

Menurutnya untuk mewujudkan target tersebut PPP Padang Lawas Utara harus melakukan internalisasi partai, membangun struktur partai yang lengkap mulai dari DPC sampai ranting. Kemudian menetapkan target di Pemilu legislatif 2024 maksimal bisa meraih enam kursi di DPRD Padang Lawas Utara diantaranya; dapil 1 = 2 kursi, dapil 2 = 2 kursi, dapil 3 = 1 kursi, dapil 4 = 1 kursi.

"PPP harus melakukan pendekatan ke umatan, artinya PPP harus mengutamakan aspirasi umat dan rakyat. PPP harus peduli kepada kaum dhu'afa, rakyat harus merasakan kehadiran PPP dilingkungannya," tegasnya.

(ONG/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi