Amadou Haidara (Net)
Analisadaily.com, Manchester - Gelandang RB Leipzig, Amadou Haidara, akan menjadi pemain pertama yang direkrut Ralf Rangnick setelah ditunjuk sebagai pelatih Manchester United.
Pelatih berusia 63 tahun itu sukses memberi kesan positif dalam laga perdananya setelah Setan Merah membungkam Crystal Palace 1-0 dalam lanjutan Liga Premier Inggris di Old Trafford, Minggu (5/12).
Namun Rangnick mengakui bahwa bursa transfer Januari akan sulit bagi timnya untuk mendapatkan pemain berkualitas.
Praktis baru nama Haidara yang dianggap sebagai target ideal untuk didatangkan.
Untuk mendukung rencana sang pelatih, United langsung menyiapkan anggaran sebesar 32 juta Pound yang akan diberikan kepada Leipzig.
Gelandang berusia 23 tahun itu sudah mencetak 10 gol dan 6 assist dalam 100 penampilan bersama Leipzig sejak didatangkan dari Red Bull Salzburg dua tahun lalu.
(EAL)