Peserta PMR dari berbagai SMA se Paluta diabadikan Poto bersama saat kegiatan, Sabtu (3/12). (Analisadaily/Tohong P Harahap)
Analisadaily.com, Gunungtua - Seratusan siswa SMA sederajat dari berbagai sekolah di Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) mengikuti kegiatan Pelatihan Dasar Lapangan (Latsar) sekaligus pelantikan bersama Palang Merah Remaja (PMR) tingkat Madya dan Wira.
Latihan yang ini digelar selama dua hari, Sabtu - Minggu (2-3 Desember 2022) ini dikemas dengan kemah bersama di Lapangan SMK Tondini Nusantara, desa Hutalombang Kecamatan Padang Bolak, dengan pemateri para pengurus PMI Paluta.
Kordinator kegiatan Seri Mawarni Harahap SPd didampingi Rahmat Siregar disela sela kegiatan menuturkan, kegiatan latihan dan pelantikan bersama tersebut merupakan agenda besar PMI Paluta yang menggabungkan para PMR dari berbagai sekolah di wilayah Paluta.
Para peserta diklatlap merupakan binaan PMI Paluta yang telah disatukan menjadi sebuah kemah bersama sehingga kegiatan kepalangmerahan terus terpatri dalam jiwa mereka.
" kegiatan ini kami kemas agar terhubung dengan segala inovasi-inovasi kepalangmerahan dimana seorang kader PMR itu harus tahu beberapa keterampilan dasar terkait tugas-tugas PMI di lapangan," ucap Seri diamini Rahmat.
Lanjutnya selama kegiatan para peserta akan dibekali tentang pengetahuan pertolongan pertama pada kecelakaan, keterampilan buat tandu, buat dapur umum dan siap menghadapi bencana.
“Kehadiran anggota baru PMR akan menjadi kekuatan bari PMI Paluta dalam melaksanakan tugas kemanusiaan di masa-masa yang akan datang,” ungkapnya.
Pihaknya juga melakukan terobosan baru dengan melaksanakan Diklat dan orientasi kepada para siswa dan relawan sehingga siap membantu tugas kemanusiaan PMI khususnya di bumi dalihan Natolu Kabupaten Padang Lawas Utara.
" Ini arahan dari Ketua PMI Paluta. Insya Allah di tahun-tahun berikutnya kami akan melaksanakan Diklat lagi. Karena kami masih membutuhkan lebih banyak relawan-relawan yang siap membantu tugas kemanusiaan PMI , PMI bukan hanya donor darah tapi terpenting memberikan manfaat bagi orang banyak,” pungkasnya.
(ONG/CSP)