Jumpa pers Deliland Festival yang menghadirkan band asal Amerika Serikat, Hoobastank di Bros Polonia, Kamis (16/3). (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Medan - Band asal Amerika Serikat, Hoobastank siap menghibur para fansnya di Kota Medan, di Mandiri Deliland Festival di Lanud Soewondo, Kota Medan, 18-19 Maret 2023. Selain itu, 65 artis lainnya siap ikut meriahkan festival musik tersebut.
Untuk line up band dan artis, siap meriahkan Deliland berlangsung selama 2 hari itu. Selain Hoobastank, Alyph, NTRL, Mocca, Seringai, Lomba Sihir, dan band-band lokal Kota Medan ternama seperti Fingerprint, Brav dan lainnya.
CEO Vertikal Indonesia, David Simanjuntak mengungkapkan Deliland Festival menyiapkan 6 stage yang terbagi atas Mandiri Stage, Soundsations Stage, Moon Stage, Caughtxstealing Stage dan dua set Electronic-Sport Stage.
"Mandiri Deliland Festival digelar, dengan skala yang lebih besar. Baik dari jumlah performance yang melibatkan 65 artis mulai dari artis lokal, nasional, Asia Tenggara. Bahkan internasional. Audience (venue) yang memiliki kapasitas dapat menampung 12.000 orang," kata David dalam jumpa pers di Bros Polonia, Kamis (16/3).
Untuk diketahui, Hoobastank, Grup musik legendaris asal Amerika Serikat. Dengan lagu The Reason meraih nominasi Grammy untuk Song of The Year. Kemudian, Best Rock Album dan Best Pop Performance untuk Duo & Group.
"Mandiri Deliland Festival 2023, melibatkan banyak insan kreatif kota Medan mulai dari musisi, art enthusiast dan elemen kreatif lainnya. Yang dikumpulkan menjadi satu wadah dalam bentuk hiburan dan pameran," jelas David.
Selain music festival, Deliland Festival 2023 akan turut dimeriahkan oleh pertandingan e-sport, yakni Mobile Lagend dan PUBG Tournament dengan total hadiah senilai 2 Milyar Rupiah. Mandiri Deliland Festival juga menampung para seniman yang bernama Bagian Belakang untuk turut andil dalam instalasi Art Showcase.
David mengungkapkan kendala yang dihadapi dalam menyelenggarakan Deliland Festival ini, harus bersaing dengan festival musik lainnya digelar sejumlah daerah di Indonesia. Karena, artis dan band meriah di Deliland, juga main di festival musik lainnya, seperti Joyland Festival.
"Indonesia banyak kali musik festival, di tanggal yang sama secara nasional, yang besar itu, Joyland sebagian artis, sama dengan kita itu. Dia main hari pertama, kita tarik main di hari kedua (di Deliland)," kata David.
David mengungkapkan Deliland ini, berkat kerjasama tim, yang bekerja dengan hati, kerja keras, profesional. Sehingga menyajikan festival musik, yang megah dan terbesar di Sumut ini.
"Kita ngerjain dari hati banget, jadi perlu proses. Kita harus bisa menjalankan ini semua," sebut David.
(JW/CSP)