Warga Serdang Bedagai Diimbau Jangan Panik

Warga Serdang Bedagai Diimbau Jangan Panik
Pemakaman seorang warga Serdang Bedagai (Analisadaily/Efendi Lubis)

Analisadaily.com, Dolokmasihul - Wakil Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Darma Wijaya mengimbau warganya, terutama di Desa Dolok Sagala, Kecamatan Dolokmasihul, untuk tidak perlu panik. Sebab ada warga meninggal dunia dan dimakamkan dengan perlakuan mirip pemakaman terjangkit virus corona COVID-19.

“Jangan panik. Persoalan meninggal dunia urusan dan kehendak Tuhan. Jangan sampai mengucilkan keluarga almarhum, meski almarhum Pasien Dalam Pengawasan atau PDP di rumah sakit. Penyebab kematiannya menurut dokter, bukan disebabkan corona COVID-19,” kata Darma, Minggu (5/4).

Kadis Kesehatan Sergai, dr Bulan yang juga Ketua Gugus Tugas COVID-19 Pemkab Sergai, mengatakan, PDP meninggal dunia sebelumnya sudah lama mengidap penyakit dalam akut, seperti ginjal, paru, dan Jantung, hampir mirip dengan gejala virus coronaCOVID-19.

“Pasien memang memiliki riwayat penyakit dalam akut, dan meninggal dunia bukan disebabkan corona. Artinya bukan positif corona,” ucapnya.

Pemakaman warga yang bersangkutan juga dihadiri Muspika, diantaranya Kapolsek Dolokmasihul AKP J Panjaitan, Danramil Dolokmasihul, Kapt Kav Bambang Hermanto. Turut disaksikan warga berjarak puluhan meter.

(FEL/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi