Walikota Banda Aceh menerima secara simbolis bantuan dari Qatar Charity (Analisadaily/Muhammad Saman)
Analisadaily.com, Banda Aceh - Qatar Charity menyalurkan 1.103 paket bantuan kepada warga terdampak pandemi virus corona (Covid-19) di Banda Aceh.
Koordinator Qatar Charity di Banda Aceh, Izharsyah mengatakan, bantuan tersebut berasal dari masyarakat Qatar untuk masyarakat Indonesia yang terdampak ekonominya akibat pandemi Covid-19. Menurutnya paket sembako tersebut berisi satu kotak mie instan, sepuluh kg beras, dua liter minyak goreng, sebotol sirup, satu kg gula pasir dan 500 gram kurma. "Ini kita berikan kepada 1.103 orang yang ada di 10 desa dengan kriteria yang telah kami sepakati dengan pihak Dinas Sosial yaitu mereka yang belum mendapatkan bantuan dari provinsi atau kota dan juga belum menerima bantuan dari PKH ataupun BNPT," kata Izharsyah, Jumat (1/5). Sementara Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian Qatar Charity terhadap warganya di tengah pandemi Covid-19. "Alhamdulillah hari ini kita kedatangan perwakilan dari Qatar Charity yang telah memberikan bantuan paket sembako untuk sebagian warga kota. Pemerintah Kota beserta jajaran dan mewakili warga kota mengucapkan terima kasih banyak," kata Aminullah. Aminullah menyebut dalam cobaan Covid-19 yang melanda dunia saat ini, bantuan apapun bentuknya sangat dibutuhkan oleh masyarakat. "Di samping itu kita berharap jalinan ukhuwah ini terus berjalan dengan baik," harapnya. Di hadapan para keuchik, Aminullah menginstruksikan agar giat dalam mengedukasi serta mengingatkan warganya peduli akan protokol pencegahan corona. "Tugas kita berusaha untuk terus mengingatkan. Mudah-mudahan masyarakat bekerja sama dengan baik dalam memutuskan mata rantai virus ini, agar semua dapat kembali normal dengan secepatnya," pungkas walikota.(MHD/EAL)