Jalinsum di Aek Nabara Ancam Keselamatan Pengendara

Jalinsum di Aek Nabara Ancam Keselamatan Pengendara
Jalanan yang tampak berlubang di Aek Nabara, Kabupaten Padang Lawas (Analisadaily/Atas Siregar)

Analisadaily.com, Barumun - Kerusakan Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) di Kecamatan Aek Nabara Barumun, Kabupaten Padang Lawas (Palas), semakin parah hingga mengancam keselamatan pengendara.

Pantauan Analisadaily.com di Desa Paratonga dan Desa Sipagabu, badan jalan tampak terkelupas dan berlobang hingga menimbulkan kubangan air.

"Jalinsum ini sudah sangat membahayakan pengguna jalan, utamanya truk yang bermuatan berat," kata warga setempat, Haris Daulay, Sabtu (6/2).

Menurutnya akibat kerusakan itu sering terjadi kemacetan di lokasi tersebut. Terlebih saat truk bermuatan sawit berpapasan dengan bus atau kenderaan yang lebih besar.

"Parahnya kerusakan ini bisa mengakibatkan truk oleng, bahkan ada yang terbalik," ungkap Haris.

Selain itu, sambungnya, kendraan roda dua pun sering terperosok akibat lubang yang menganga di badan jalan.

"Sudah puluhan pengendara yang mengalami luka akibat buruknya jalinsum ini," ucapnya.

Haris berharap Pemerintah Provinsi Sumatera Utara segera memperbaiki jalan tersebut.

Sementara Jul, pengendara yang melintas di lokasi tersebut juga menyampaikan keluhan yang sama.

Menurutnya kondisi seperti ini sudah tahunan terjadi tanpa ada upaya perbaikan dari pihak terkait.

"Pernah juga dilakukan perawatan, itu pun hanya sebatas pasir yang ditumpuk-tumpuk di setiap lubang pada badan jalan," ungkapnya.

Atas kondisi itu ia juga berharap kepada Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi, agar memperhatikan kerusakan jalinsum tersebut.

"Kita berharap kepada bapak gubernur agar memperhatikan kondisi ini dan dapat menganggarkan pembangunan berupa pengaspalan kembali," harapnya.

(ATS/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi