Peluncuran Buku 'Perlanja Sira' Bakal Hadirkan Seni Pertunjukan Budaya Karo (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Medan - Tim promotor event peluncuran buku 'Perlanja Sira' dikoordinir Benson Kaban bersama dengan Ir. Jonathan Tarigan menggelar rapat koordinasi dengan Ketua Prodi S2 Magister Ilmu Sejarah dan Tim Penulis, Dra. Ratna M.Si, serta Drs. Suprayitno, M.Hum, Ph.D.
Rapat tersebut bertujuan untuk mempersiapkan acara peluncuran buku yang akan digelar pada tanggal 19 April 2025 di Hotel JW Marriot Medan.
Acara tersebut akan dihadiri oleh 300 orang undangan, termasuk mahasiswa, guru, dosen, dan tokoh masyarakat. Setiap peserta akan menerima satu buku 'Perlanja Sira' dan akan difasilitasi dengan ballroom yang nyaman, coffee break, dan makan siang.
Masyarakat Sejarawan Indonesia (MSI) Cabang Sumatera Utara, Prodi S1 dan S2 Ilmu Sejarah FIB USU akan berperan sebagai Steering Committee (SC) untuk menyusun materi prosesi peluncuran buku dan menyiapkan sertifikat. Dua sejarahawan tingkat nasional juga akan hadir sebagai narasumber.
Benson Kaban, promotor event, mengatakan acara tersebut akan dibalut dengan seni pertunjukan budaya Karo "Karo Art Performence". Averiana Barus akan membawakan lagu "Oh Turang" dan "Taneh Karo Simalem" diiringi musik tradisi karo dan penari dari anak-anak Sanggar dari Karo.
Buku 'Perlanja Sira' ditulis oleh tim penulis dan akan dipoles dengan gambar ilustrasi dan tata letak yang menarik. Promotor event juga mengumumkan bahwa buku tersebut akan dibagikan kepada 1.000 sekolah di Sumatera Utara, utamanya di daerah-daerah masyarakat Karo.
Pengadaan dana untuk mencetak buku dilakukan dengan konsep "Sociopreneur", di mana panita mencari sponsor untuk membeli buku tersebut dan membagikannya ke sekolah-sekolah yang terdata. Saat ini, sudah ada 2.000 buku yang dibeli oleh sponsor, yaitu Barata Sembiring Brahmana dan Riahna Djamin Ginting's.
"Peluncuran buku 'Perlanja Sira' siap digelar dan akan menjadi sarana go-publik sejarah masyarakat Karo. Saat pembagian buku, akan disertakan Kupon untuk mengikuti 'Lomba Esay Buku Perlanja Sira' dan akan mendapatkan hadiah berupa bantuan biaya pendidikan khusus bagi pelajar," ujarnya.
(WITA)