Pelaku Curanmor 'Dihadiahi' Timah Panas Polisi

Pelaku Curanmor 'Dihadiahi' Timah Panas Polisi
Pelaku curanmor (Analisadaily/Kali A Harahap)

Analisadaily.com, Deliserdang - Tim Opsnal Sat Reskrim Polresta Deli Serdang berhasil mengungkap pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang sudah beraksi berulang kali.

Pelaku yang diamankan berinisial DS (24), warga Desa Durian, Kecamatan Pagar Merbau ini sempat berusaha melawan petugas. Kemudian petugas melakukan tindakan tegas terukur dengan menembak kakinya.

Kasat Reskrim Polresta Deliserdang, Kompol Muhammad Firdaus mengatakan, diamankannya DS bermula dari laporan seorang korban yang kehilangan sepeda motor Honda Revo BK 5806 MY saat di parkir di sebuah sekolah di Desa Suka Mulya, Sabtu (16/2).

“Saat itu korban meninggalkan sepeda motornya untuk mengajar ke dalam sekolah. Setelah selesai mengajar, dan korban menuju lokasi parker, sepeda motornya sudah tidak ada lagi. Atas kejadian itu, korban melaporkan ke kita,” katanya, Jumat (6/3).

Menanggapi laporan tersebut, Sat Reskrim Polresta Deliserdang bergerak cepat melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus pencurian sepeda motor. Melalui penyelidikan selama dua minggu, akhirnya Tim Opsnal Sat Reskrim mengetahui ciri-ciri dan identitas pelaku pencurian sepeda motor.

“Pelaku kita amankan pada Kamis (4/3) kemarin,” ujarnya.

Dari pelaku diamankan barang bukti berupa satu kunci T, satu buah sepeda motor Honda Revo dan sepasang plat nomor BK BK 5806 MY yang diduga kuat plat nomor kendaraan dari sepeda motor tersebut, serta 3 unit sepeda motor lainnya.

“Saat dilakukan pengembangan, yang bersangkutan mencoba melarikan dan melawan petugas sehingga kita lakukan tindakan tegas terukur dengan menembak kakinya,” Firdaus menandaskan.

(KAH/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi