Liga Premier Inggris Rencananya Kembali Dimulai Awal Juni

Liga Premier Inggris Rencananya Kembali Dimulai Awal Juni
Trofi Liga Premier Inggris (Give Me Sports)

Analisadaily.com, London - Ancaman virus corona (Covid-19) membuat sejumlah kompetisi top dunia ditangguhkan sementara, termasuk Liga Premier Inggris.

Hingga kini belum diketahui kapan liga kembali bergulir karena serangan Covid-19 semakin mengkhawatirkan, khususnya di daratan Eropa.

Lalu bagaimana dengan kelanjutan kompetisi musim 2019/20? Apakah akan dinyatakan batal demi hukum? Apakah akan diperpanjang setelah musim panas? Atau akan selesai tepat waktu?

Tentu saja skenario terbaik adalah menyelesaikannya sebelum awal musim depan.

Menurut Telegraph, Senin (23/3), penyelenggara Liga Premier untuk sementara merencanakan kompetisi kembali dimulai tanggal 1 Juni 2020.

Seluruh pertandingan akan dimainkan secara tertutup dan semuanya harus selesai dalam waktu enam pekan.

Para pemain dan pelatih kemudian memiliki waktu selama empat pekan untuk mempersiapkan musim 2020/21 yang dimulai tepat waktu.

Rencana ini akan memenuhi persyaratan penyiar dan tidak akan berdampak pada waktu kick-off kompetisi musim depan.

Jika bisa dilakukan, ini akan menjadi skenario ideal. Praktis hanya ada dua masalah yang terjadi, termasuk kelelahan pemain.

Dari sudut pandang pemain, mereka tidak memiliki kesempatan untuk liburan musim panas dan punya banyak waktu beristirahat.

Masalah berikutnya adalah ancaman virus corona yang semakin memburuk di Inggris membuat tidak ada yang bisa memprediksi seperti apa situasinya dalam beberapa bulan ke depan.

(EAL)

Baca Juga

Rekomendasi