Bantu Korban Covid-19, Polisi di Deli Serdang Donorkan Darah

Bantu Korban Covid-19, Polisi di Deli Serdang Donorkan Darah
Kegiatan donor darah di Polresta Deli Serdang (Analisadaily/Kali A Harahap)

Analisadaily.com, Lubuk Pakam - Personil kepolisian di Polresta Deli Serdang melakukan donor darah untuk membantu penderita virus corona (Covid-19).

Donor darah tersebut berlangsung atas kerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Deli Serdang di Aula Tri Brata Polresta Deli Serdang, Selasa (14/4).

Turut menyumbangkan darah Kabag Ops Polresta Deli Serdang, Kompol Rahmad Affandi, bersama 71 personil lainnya yang dengan sukarela mendonorkan darahnya untuk aksi kemanusiaan.

Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol. Yemi Mandagi, melalui Kasubag Humas, Iptu Masfan Naibaho mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai wujud rasa kemanusiaan untuk membantu sesama.

Sebab menurutnya wabah virus Covid-19 membuat persediaan darah di PMI Deli Serdang kian menipis.

"Kita bekerja sama dengan PMI Deli Serdang melakukan kegiatan donor darah ini untuk disalurkan kepada yang membutuhkan," ujar Yemi.

Ia juga mengimbau agar masyarakat bersama-sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan menaati aturan pemerintah untuk berdiam di rumah, tidak berkumpul atau berkerumun, menjaga jarak, rajin mencuci tangan dan menggunakan masker saat keluar rumah.

(KAH/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi