Bupati Bireuen Positif Terpapar Covid-19

Bupati Bireuen Positif Terpapar Covid-19
Bupati Bireuen, Muzakkar A. Gani (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Bireuen - Jumlah kepala daerah yang positif terpapar Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Provinsi Aceh kembali bertambah.

Terbaru, Bupati Bireuen, Muzakkar A. Gani, dilaporkan positif terpapar virus corona (Covid-19) berdasarkan hasil uji swab dari Laboratorium Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Banda Aceh.

Pada 23 September 2020 lalu, Muzakkar menjalani pemeriksaan swab di laboratorium penyakit infeksi Unsyiah karena kondisinya kurang fit dan merasa demam.

"Saat itu kondisi Pak Bupati sedang tidak fit, kemudian berinisiatif melakukan tes swab dan spesimennya dikirim ke laboratorium penyakit infeksi Unsyiah di Banda Aceh, dan hasil uji swab keluar kemarin, 24 September 2020, dengan hasil positif,” ujar Juru Bicara Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Bireuen, Husaini, Jumat (25/9) malam.

Setelah dinyatakan positif corona, saat ini Muzakkar menjalani isolasi mandiri ke kediamannya selama 14 hari ke depan. Sementara orang-orang yang pernah kontak langsung dengannya sudah dilakukan swab.

Kondisinya dilaporkan cukup sehat dan sekarang rutin melakukan olahraga di kediamannya sendiri. Selama ini Muzakkar A. Gani tidak melakukan perjalanan ke luar daerah.

Muzakkar A. Gani mengaku dirinya dalam kondisi sehat, dan rutin berolahraga.

"Saya isolasi mandiri di rumah. Jalani sesuai saran dokter dan berolahraga. Bagi aparatur di Bireuen masih bisa berkomunikasi dengan saya lewat handphone dan teknologi lainnya," terangnya, Sabtu (26/9).

Kadis Kesehatan Bireuen, Irwan A Gani menjelaskan, keluarga Muzakkar saat ini sudah diambil swab dan menunggu hasil.

Selain Muzakkar, ajudannya juga positif corona. "Ajudan bupati tidak mengalami gejala," terang Irwan.

Untuk diketahui, Muzakkar A. Gani merupakan kepala daerah ketujuh yang positif terpapar virus corona di Aceh.

Sebelumnya ada Wakil Wali Kota Banda Aceh Zainal Arifin, Wakil Bupati Pidie Fadhlullah TM Daud, Bupati Simeulue Erli Hasyim, Wakil Bupati Simeulue, Bupati Aceh Barat Ramli MS. Tiga diantaranya dinyatakan sudah sembuh.

(MHD/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi