Sambut HUT RI Karang Taruna Gelar Donor Darah

Sambut HUT RI Karang Taruna Gelar Donor Darah
Pengurus Karang Taruna foto bersama dengan pengurus PMI Kota Pematangsiantar usai melakukan donor darah di ruang Harungguan Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun, Minggu (1/8). (Analisadaily/Fransius Hartopedi Simanjuntak)

Analisadaily. Com, Simalungun - Dalam rangka menyambut HUT RI ke- 76 Karang Taruna Kabupaten Simalungun bersama KRNS, BANKOM RAYA, HMI, PMI Pematang Siantar lakukan aksi Donor Darah, Aksi Donor Darah dilakukan di ruang Harungguan , kantor camat Tapian Dolok, kelurahan Sinaksak, kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun, Minggu (1/8).

Aksi Donor Darah tersebut disaksikan Wakil Bupati Simalungun H. Zony Waldi dan kadis pora Rahmadhan Damanik, wakil Bupati Simalungun dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas kegiatan donor darah sehingga dapat membantu masyarakat yang membutuhkan apalagi di masa pandemi covid 19.

" Terimakasih kami ucapkan kepada saudara-saudara saya yang melakukan kegiatan Donor Darah ini, kegiatan ini kegiatan yang luar biasa, dalam masa pandemi covid ini. kadis dinas pemuda dan olah raga Rahmadhan Damanik bersinergi bersama organisasi kepemudaan yang ada di kabupaten Simalungun, pada hari ini ada dua kegiatan sekaligus, yakni Donor Darah dan Baksos pemberian sembako kepada warga yang kurang mampu, kami atas nama pemerintah kabupaten Simalungun, Bupati Simalungun Bapak Radiapoh sangat mengapresiasi Karang Taruna Kabupaten Simalungun, HMI, KRNS, Bankom Raya ," ucapnya.

Ketua PMI cabang pematang siantar Dr. Rajin S Saragih SpB, mengatakan pmi telah mengumpulkan sebanyak 33 kantong darah.

"Dalam aksi Donor Darah ini kita mendapat 33 kantung Darah, yakni golong Darah O, A,B,AB ," ujarnya.

ketua Karang Taruna Bona Uli Rajagukguk mengatakan kegiatan baksos dan donor darah ini akan dilakukan setiap tahunnya.

"Kegiatan aksi baksos donor darah ini merupakan kerjasama Karang Taruna Simalungun, KRNS, Bankok Raya, HMI Siantar Simalungun dan Pemerintah Kabupaten Simalungun serta didukung oleh PMI Cabang Kota Pematangsiantar, yang akan dilakukan setiap tahunnya,"Ucapnya.

Donor darah dilakukan usai mendapatkan informasi kebutuhan darah yang cukup tinggi atas permintaan dari masyarakat sehingga pihaknya bersama sama elemen organisasi lainnya untuk bergerak agar dapat membantu pihak PMI dalam melayani kebutuhan masyarakat.

(FHS/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi