Terapkan Nilai Pancasila untuk Membangun Bangsa

Terapkan Nilai Pancasila untuk Membangun Bangsa
Wakil Gubernur Sumatera Utara, Musa Rajekshah, mengikuti upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021 di Monumen Pancasila Sakti Jakarta, secara virtual dari Kota Medan, Jumat (1/10). (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Wakil Gubernur Sumatera Utara, Musa Rajekshah, mengikuti Upacara Nasional Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021 di Monumen Pancasila Sakti Jakarta, secara virtual dari Kota Medan, Jumat (1/10).

Musa mengatakan, peringatan Hari Kesaktian Pancasila harus dimaknai sebagai semangat membangun bangsa, sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur.

"Kita tahu bagaimana kejadian dulu 30 September 1965, beberapa jenderal kita yang gugur dalam gerakan 30 September oleh PKI," kata Ijeck, sapaan akrab Musa.

"Ini perlu juga sejarah ini diketahui generasi-generasi kita, bahwa perjuangan para penyelenggara negara pada waktu itu tidak lah mudah. Sekarang kita sudah merdeka, tinggal bagaimana meneruskan perjuangan itu dalam pembangunan utk kesejahteraan rakyat," jelasnya.

Kata dia, dengan mengetahui sulitnya perjuangan di masa lalu, dirinya berharap masyarakat bisa semakin mencintai negara serta memiliki tanggung jawab untuk membangun Bangsa dan Negara Indonesia menjadi lebih baik di masa mendatang.

Melalui Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Ijeck berharap, agar nilai nilai Pancasila bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk membangun Sumatera Utara yang bermartabat dan mewujudkan Indonesia maju.

(JW/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi