Apel Pasukan Operasi Mantap Huta Toba 2022 di Mapolres Serdang Bedagai (Analisadaily/Zainal Abidin)
Analisadaily.com, Sei Rampah - Polres Serdang Bedagai (Sergai) menggelar apel pasukan Operasi Mantap Huta Toba 2022 dalam rangka pengamanan Pilkades tahun 2022.
Operasi Mantap Huta Toba 2022 yang dipimpin Kapolres Sergai, AKBP Ali Machfud, dihadiri Wakil Bupati Sergai Adlin Umar Yusri Tambunan, Kepala Kejaksaan Negeri Sergai M. Amin, Dandim 0204/DS Letkol Kav. Jackie Yudhantara, Wakapolres Sergai Kompol Sofyan, Kasubdit Dalmas Dit Samapta Polda Sumut dan Danki Sat Brimob Polda Sumut.
Hadir juga Ketua MUI Sergai Hasful Huznain, Ketua FKUB Sergai Irfan El Fuadi Lubis, Ketua Pengadilan Negeri Sei Rampah, Ketua Pengadilan Agama Sei Rampah dan Wakil Ketua DPRD Sergai Siswanto.
Kapolres Sergai AKBP, Ali Machfud, dalam amanatnya mengatakan apel gelar pasukan Operasi Mantap Huta Toba 2022 ini dilaksanakan dalam rangka mengamankan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Serdang Bedagai.
"Pelaksanaan Pilkades saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19. Maka diharapkan agar seluruh Satgas berperan aktif dalam melakukan pengawasan dan penerapan prokes karena dikhawatirkan dapat menimbulkan lonjakan penyebaran Covid-19 dengan munculnya kluster baru," kata Ali Machfud di Mapolres Serdang Bedagai, Rabu (30/3).
Menurutnya dalam pengamanan Pilkades 2022, personel kepolisian dikerahkan ke 319 TPS di 70 desa yang tersebar di 11 kecamatan.
"Operasi ini melibatkan 1.003 personel yang terdiri dari Organik Polres Sergai sebanyak 304 orang, personel Direktorat Intelkam Polda Sumut 20 orang, Satuan Brimob Polda Sumut 100 orang, Direktorat Samapta Polda Sumut 130 orang dan personel TNI sebanyak 60 orang dengan sasaran lokasi tempat pemungutan suara dan 230 personel dari Bintara Remaja," urainya.
Terkait penggunaan senjata dalam pengamanan Pilkades, Ali menyebut seluruh senjata api dikandangkan dan dititipkan di bagian logistik Polres Sergai.
Sementara Wakil Bupati Sergai, Adlin Umar Yusri Tambunan, mengatakan persiapan pemerintahan dalam pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Serdang Bedagai sudah berjalan dengan baik.
"Ya, sudah berjalan dengan baik, InshaAllah besok mudah-mudahan tidak ada masalah dan kita berharap pemilihan kepala desa berjalan lancar," sebutnya.
(BAH/EAL)