Seorang Jemaah Calon Haji Asal Sergai Meninggal Dunia di Makkah

Seorang Jemaah Calon Haji Asal Sergai Meninggal Dunia di Makkah
Jamaah calon haji mengelilingi Ka'bah dan berdoa di Masjidil Haram pada ibadah haji 2022 di kota suci Mekkah, Arab Saudi, Jumat (1/7/2022) (ANTARA FOTO/REUTERS/Mohammed Salem)

Analisadaily.com, Sergai - Seorang jemaah calon haji asal Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai yang berangkat pada 12 Juni 2022 meninggal dunia di Kota Makkah, Arab Saudi, Rabu (6/7).

Berdasarkan informasi yang didapat, jemaah tersebut bernama Anisa Komis Purba, warga Kecamatan Dolok Masul, Sergai.

Kepala Kantor Kementerian Agama Sergai, Zulkifli Sitorus, ketika duhubungi, Kamis (7/7) membenarkan seorang jemaah calon haji asal Sergai itu meninggal dunia sekitar pukul 11.30 waktu Arab Saudi.

"Inalilahi telah meninggal dunia jemaah haji bernama Anisah Purba (64) Kloter KNO 02 asal Kabupaten Serdang Berdagai," kata Zulkifli.

Zulkifli menyebutkan, jemaah calon haji tersebut meninggal dunia setelah dirawat selama 3 hari di ICU RS Arab Saudi dikarenakan kekelahan dan terkena serangan stroke.

"Sudah selama 3 hari dirawat di ICU RS Arab Saudi lalu dikabarkan oleh petugas RS tersebut Anisah Purba telah meninggal dunia," sebut Zulkifli.

Anisah Komis Purba dengan Nomor Porsi 0200126809 dan Nomor Paspo : C 6733791 adalah jemaah haji yang meninggal dunia di Makkah merupakan jemaah calon haji kloter dua yang berangkat ke Tanah Suci bersama jemaah calon haji asal Binjai, Labuhanbatu Selatan, Serdang Bedagai, Tebing Tinggi dan Karo.

Kloter dua jemaah calon haji asal Sumut berangkat pada 12 Juni 2022 dan dijadwal tiba kembali di Indonesia pada 24 Juli 2022 mendatang.

(BAH/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi